Advertisement
AHM Salurkan 990 Paket Bantuan Kesehatan

Advertisement
Harianjogja.com, JOGJA—PT Astra Honda Motor (AHM) menyalurkan bantuan kesehatan tahap pertama kepada masyarakat sebanyak 990 paket bantuan di wilayah Jakarta dan Jawa Barat, Rabu (1/4). Bantuan kesehatan ini merupakan bagian dari program Satu Hati bersama Indonesia Sehat untuk meringankan warga yang sedang menghadapi kondisi kesehatan dan ekonomi kurang membaik belakangan ini.
Pada tahap pertama, AHM menyalurkan 330 paket kesehatan di sekitar Plant AHM di Sunter, Jakarta Utara dan dilanjutkan 660 paket kesehatan untuk masyarakat di sekitar Pabrik AHM di Cikarang dan Karawang, Jawa Barat; Kampung Binaan Astra Honda di Cidadap, Jawa Barat dan Kampung Labirin Bogor, Jawa Barat.
Advertisement
Paket kesehatan yang diberikan kepada masyarakat terdiri dari sembako seperti beras, minyak goreng, mi instan, susu dan gula untuk memenuhi kebutuhan pokok masyarakat sehari-hari serta vitamin dan sabun antiseptik untuk membantu menjaga daya tahan tubuh dan mencegah penularan penyakit di masyarakat.
Selain memberikan bantuan kepada warga yang bertempat tinggal di wilayah penyerahan bantuan, AHM juga memberikan bantuan kepada para pekerja harian yaitu pedagang untuk para pejalan kaki, petugas kebersihan, pengemudi ojek, dan pekerja harian lainnya.
GM Corporate Communication AHM Ahmad Muhibbuddin mengatakan perusahaan menyadari saat ini masyarakat membutuhkan kualitas kesejahteraan dan kesehatan yang baik. Karena itu, AHM berupaya berperan aktif menjadi bagian dari perjuangan masyarakat mewujudkan Indonesia Sehat.
“Kami berharap bantuan paket kesehatan tahap pertama ini dapat meringankan beban sekaligus menjaga kesehatan masyarakat. Kami akan terus berupaya Satu Hati dan menemani masyarat dalam setiap kondisi,” ujar Muhibbuddin, melalui siaran pers, Jumat (3/4).
Dalam pemberian bantuan ini, AHM menerapkan prosedur kesehatan yang ketat untuk tetap menjaga kesehatan masyarakat, baik secara prosedur kedatangan masyarakat penerima bantuan hingga metode pembagian bantuan. Masyarakat yang datang terlebih dahulu dilakukan pengecekan suhu tubuh dan dipersilakan untuk mengantri di marka yang sudah diberi jarak setiap satu meter. Pembagian paket bantuan kesehatan juga dilakukan di beberapa titik lokasi dan dibagi dalam beberapa alokasi waktu yang berbeda agar pembagian bantuan berjalan efektif dan teratur.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Berita Lainnya
Berita Pilihan
- Penerbangan Susi Air Jogja-Bandung Bakal Dibanderol Rp1,75 Juta
- Sri Mulyani Ungkap Saldo Akhir APBN 2024 Sebesar Rp457,5 Triliun
- Harga BBM Non Subsidi di Jogja Naik per Juli 2025, Pertamax Kini Rp12.500 per Liter
- Semarakkan Solo Raya Great Sale 2025, Ada Diskon Tarif Kereta Api 10 Persen, Ini Daftarnya
- Penuhi Syarat Keselamatan Terbang, Garuda Indonesia Buka Lagi Rute Jakarta-Doha
Advertisement

Uji Coba Lantip di Jogja, Roda Empat Paling Sering Langgar Batas Kecepatan
Advertisement

Kampung Wisata Bisa Jadi Referensi Kunjungan Saat Liburan Sekolah
Advertisement
Berita Populer
- Ekspor DIY Tumbuh 10,57 Persen hingga Mei 2025, Disperindag Sebut 3 Faktor Pendorong
- Ini Komentar Ekonom UMY Soal Pemangkasan Target Pertumbuhan Ekonomi
- Gojek Siap Kaji Perubahan Tarif Ojek Online Mengikuti Regulasi Pemerintah
- Penerbangan Susi Air Jogja-Bandung Bakal Dibanderol Rp1,75 Juta
- DPR Usulkan Ada Sistem Cadangan Darurat Industri Nasional
- Pusat Data Indonesia Jauh Tertinggal Dibanding Malaysia
- Menteri Pertanian Sebut Beras Subsidi Oplosan Beredar di Minimarket
Advertisement
Advertisement