Advertisement
BNI Sebarkan Ribuan Paket Sembako dan Takjil Gratis
Advertisement
Harianjogja.com, JOGJA—Bulan suci Ramadan 1441 Hijriah terasa lebih istimewa karena pada saat umat Islam menjalani ibadah puasa, diuji pula kesabaran dalam menghadapi pandemi Covid-19. Kondisi itu menjadikan bulan suci kali ini momentum yang sangat berharga bagi semua pihak untuk berbagi dan peduli terhadap orang di sekitar yang mengalami kesulitan kesehatan ataupun ekonomi, demi mendapatkan berkah tak berbatas.
BNI berinisiatif menggelar program BNI Berbagi untuk turut membantu masyarakat yang kurang beruntung dan terkena dampak pandemi. BNI Berbagi digelar serentak sepanjang bulan puasa di seluruh Indonesia dengan semangat Ramadan untuk Indonesia. “Aktivitas utamanya adalah pembagian paket pangan, pembagian takjil, dan bantuan panti asuhan,” kata HOR BNI Kanwil Yogyakarta, Moh. Hisyam melalui rilis, Senin (18/5/2020).
Advertisement
Dalam kegiatan pembagian paket pangan, BNI menyediakan sekitar 6.000 paket bahan pokok yang disalurkan di 25 titik lokasi yang tersebar di 15 cabang BNI se-Kantor Wilayah Yogyakarta. Paket pangan tersebut juga disalurkan bagi pekerja harian yang mengalami penurunan pendapatan akibat Covid-19.
Tak hanya itu, sebanyak 1.000 paket takjil juga dibagikan oleh BNI Kanwil Yogyakarta bersama dengan DPD dan DPU Serikat Pekerja BNI. Program ini menyasar sejumlah masyarakat kecil di sekitar Malioboro, seperti pengayuh becak, ojek online, pemulung, dan pedagang kecil untuk bisa mendapatkan hidangan buka puasa.
“Semoga pembagian takjil ini bisa meringankan dampak pandemi Covid-19 yang membuat perekonomian mereka menjadi sulit. Pembagian takjil pun dilaksanakan dengan sistem pengaturan jarak antrean, sesuai dengan protokol physical distancing.
BNI, imbuh Hisyam, juga berusaha berbagi berkah dengan anak-anak yatim piatu melalui bantuan yang berasal dari donasi para karyawan BNI melalui serikat pekerja. Program ini dilaksanakan di beberapa Panti Asuhan seperti PA. La Tahzan, PA. Putra & Putri Giwangan, dan PA. Atap Langit.
“Program BNI yang bertajuk Berkah Ramadhan untuk Indonesia 2020 semoga bisa memberikan semangat kepada masyarakat untuk bisa bangkit melawan pandemi yang dampaknya sangat besar terhadap perekonomian. Donasi yang telah dikumpulkan oleh para karyawan BNI juga menjadi bentuk kepedulian kami terhadap sesama untuk bisa saling menguatkan.”
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Berita Lainnya
Berita Pilihan
- Food Estate Bakal Dilanjutkan untuk Mengejar Target Ketahanan Pangan Nasional
- Sepanjang 2024 BRI Salurkan KUR Rp184,98 Triliun ke UMKM, Sektor Pertanian Terbesar
- Harga Emas Antam di Pegadaian Hari Ini 21 Januari 2025 Turun Rp2.000
- Distribusi Minyakita, Bulog Sebut Belum Terima Penugasan dari Presiden
- Harga Emas Antam Hari Ini 19 Januari 2025 Stagnan, Termurah Rp843.500
Advertisement
Tindak Perokok di Malioboro, Pemkot Jogja Akan Memberlakukan Sidang di Tempat
Advertisement
Kedai Fransis Pizza: Dibuka Singkat, Bisa Menikmati Pizza di Teras Rumah
Advertisement
Berita Populer
- Harga Emas Antam di Pegadaian Hari Ini 21 Januari 2025 Turun Rp2.000
- Presiden Prabowo Resmikan Proyek Strategis Ketenagalistrikan Terbesar di Dunia
- Sepanjang 2024 BRI Salurkan KUR Rp184,98 Triliun ke UMKM, Sektor Pertanian Terbesar
- 8 Perjalanan KA Dibatalkan Imbas Banjir yang Menggenangi Jalur Kereta di Grobogan, Ini Daftarnya
- Suku Bunga BI Jadi 5,75%, Begini Dampaknya ke Bisnis Menurut Apindo DIY
- Waroeng Steak & Shake Perpanjang Kerja Sama Sponsor untuk Atlit Bulu Tangkis Ganda Putra Reza Pahlevi/Sabar Karyaman
- Long Weekend, Asita DIY Perkirakan Lonjakan Wisatawan Mendekati Nataru
Advertisement
Advertisement