Advertisement
Suku Bunga Simpanan dan Kredit Bank Merangkak Naik! Ini Rinciannya
Advertisement
Harianjogja.com, JAKARTA—Bank Indonesia (BI) melaporkan adanya peningkatan suku bunga simpanan dan kredit pada Desember 2022 sejalan dengan perkembangan kenaikan suku bunga acuan BI 7-Day Reverse Repo Rate (BI7DRR).
BACA JUGA: BI Naikkan Suku Bunga Acuan
Advertisement
"Pada Desember 2022 suku bunga pinjaman dan simpanan mengalami peningkatan dibandingkan bulan sebelumnya sejala dengan peningkatan suku bunga acuan," jelas Bank Indonesia dalam laporan Analisis Uang Beredar, Selasa (24/1/2023).
Adapun, kenaikan tersebut terindikasi dari rata-rata tertimbang suku bunga kredit tercatat sebesar 9,15 persen atau meningkat empat basis poin (bps) bila dibandingkan dengan bulan sebelumnya.
Sementara itu, suku bunga simpanan berjangka juga tercatat alami peningkatan hampir di seluruh tenor. Secara lebih rinci, pada tenor satu bulan rata-rata suku bunga sebesar 3,96 persen pada Desember 2022 dari sebelumnya sebesar 3,7 persen pada November 2022.
Kemudian suku bunga simpanan tenor 3 dan 6 bulan masing-masing naik sebesar 4,19 persen dan 4,17 persen pada Desember 2022 dari 3,77 persen dan 3,88 persen pada bulan sebelumnya.
Adapun, suku bunga tenor 12 dan 24 bulan pada Desember 2022 masing-masing tercatat sebesar 4,71 persen dan 5,11 persen pada Desember 2022, sedangkan pada November 2022 masing-masing sebesar 4,36 persen dan 4,91 persen.
Alhasil, hal tersebut berdampak pada pertumbuhan tabungan hingga simpanan berjangka pada Desember 2022. "Tabungan tumbuh sebesar 7,4 persen yoy, setelah tumbuh sebesar 8,08 pesen yoy pada November 2022. Di sisi lain, simpanan berjangka tumbuh 2,6 persen yoy pada bulan laporan [Desember], setelah tumbuh sebesar 2,4 persen yoy pada bulan sebelumnya," tulis Bank Indonesia.
Sebagaimana diketahui hingga Desember 2022 Bank Indonesia telah mengerek suku bunga acuan sebanyak 5 kali mencapai level 5,5 persen atau telah naik sebesar 225 basis poin dalam kurun waktu 5 bulan terakhir tahun 2022.
Kenaikan suku bunga agresif tersebut dilakukan sebagai upaya untuk mengendalikan laju inflasi di Indonesia.
Terbaru, Bank Indonesia juga kembali menaikan suku bunga acuan pada rapat dewan gubernur (RDG) Bank Indonesia pada 18–19 Januari 2023 lalu.
"Rapat Dewan Gubernur (RDG) Bank Indonesia pada 18-19 Januari 2023 memutuskan untuk menaikkan BI 7-Day Reverse Repo Rate (BI7DRR) sebesar 25 bps menjadi 5,75 persen," jelas Kepala Departemen Komunikasi Erwin Haryono dalam keterang tertulisnya, dikutip Selasa (24/1/2023).
Tak hanya menaikkan suku bunga acuan, suku bunga Deposit Facility juga turut naiksebesar 25 bps menjadi 5,00 persen, dan suku bunga Lending Facility sebesar 25 bps menjadi 6,50 persen.
"Keputusan kenaikan suku bunga yang lebih terukur ini merupakan langkah lanjutan untuk secara front loaded, pre-emptive, dan forward looking memastikan terus berlanjutnya penurunan ekspektasi inflasi dan inflasi ke depan," tambahnya.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber : Bisnis
Berita Lainnya
- Sosok Pendiri BYD, Bakal Rampungkan Pabrik Senilai Rp16,3 Triliun di Indonesia Akhir 2025
- Komdigi Segera Bertemu Kemenhub Bahas Biaya Aplikasi Grab-Gojek Cs
- Kota Batu Berharap Gelaran Akbar Tingkatkan Kunjungan Wisatawan
- SEMARAK SATU DASAWARSA BAPERKA Merayakan Dekade Perawatan Perkeretaapian
- SEMARAK SATU DASAWARSA BAPERKA Merayakan Dekade Perawatan Perkeretaapian
- Pilkada untuk Siapa?
- Sinyal dari Pidato Prabowo
Berita Pilihan
- Food Estate Bakal Dilanjutkan untuk Mengejar Target Ketahanan Pangan Nasional
- Sepanjang 2024 BRI Salurkan KUR Rp184,98 Triliun ke UMKM, Sektor Pertanian Terbesar
- Harga Emas Antam di Pegadaian Hari Ini 21 Januari 2025 Turun Rp2.000
- Distribusi Minyakita, Bulog Sebut Belum Terima Penugasan dari Presiden
- Harga Emas Antam Hari Ini 19 Januari 2025 Stagnan, Termurah Rp843.500
Advertisement
Terkendala Dana, Pembangunan TPST Pesisir Gunungkidul Belum Bisa Terealisasi
Advertisement
Kedai Fransis Pizza: Dibuka Singkat, Bisa Menikmati Pizza di Teras Rumah
Advertisement
Berita Populer
- Waroeng Steak & Shake Perpanjang Kerja Sama Sponsor untuk Atlit Bulu Tangkis Ganda Putra Reza Pahlevi/Sabar Karyaman
- Long Weekend, Asita DIY Perkirakan Lonjakan Wisatawan Mendekati Nataru
- Sertifikat Tanah 4.000 Proyek Perumahan Tidak Diterbitkan Developer, Nasabah KPR BTN Rugi hingga Rp1 Triliun
- Inspirasi Plakat Akrilik Mewah dari Kembar Souvenir
- Supergoat Indonesia Gandeng Laznas BMH Dalam Penyaluran ZIS
- Bank BPD DIY Salurkan Zakat Produktif untuk Kegiatan Usaha Masyarakat Difabel
- Pengumuman! Program YESS di DIY Bakal Dimulai pada Juni Mendatang
Advertisement
Advertisement