Advertisement

Harian Jogja

Inisiatif Hyperlocal Tokopedia Fokus Upaya Pengembangan UMKM Jogja

Galih Eko Kurniawan
Senin, 30 Januari 2023 - 08:57 WIB
Galih Eko Kurniawan
Inisiatif Hyperlocal Tokopedia Fokus Upaya Pengembangan UMKM Jogja Kepala Divisi Hubungan Masyarakat (Regional) Tokopedia, Rizky Juanita Azuz (kanan), bersama General Manager Space Roastery, Slamet Kurniawan (kiri), menjelaskan tentang inisiatif Hyperlocal Tokopedia dalam acara Seller Visit dan Media Workshop Tokopedia di Jogja, Kamis (26/1/2023). - Harian Jogja - ist

Advertisement

Harianjogja.com, JOGJA—Inisiatif Hyperlocal merupakan langkah nyata dari komitmen Tokopedia dalam mendukung perkembangan usaha mikro kecil menengah lokal guna menjawab kebutuhan masyarakat Indonesia melalui teknologi serta mendorong pemerataan ekonomi secara digital.

Kepala Divisi Hubungan Masyarakat (Regional) Tokopedia, Rizky Juanita Azuz, menjelaskan selama periode 2022 lalu terjadi kenaikan transaksi makanan dan minuman yang dilakukan pengguna yang berdomisili di DIY sebesar 1,5 kali lipat dibandingkan 2021.

“Inisiatif Hyperlocal yang dihadirkan diharapkan dapat mendorong pegiat UMKM khususnya di Jogja untuk berani memulai dan kembangkan bisnis melalui pemanfaatan teknologi,” ungkapnya, Senin (30/1/2023).

Advertisement

BACA JUGA:  Tokopedia Bantu Perempuan Pelaku UMKM Memiliki NIB

Space Roastery menjadi salah satu UMKM Jogja yang merasakan beragam manfaat sejak bergabung dengan Tokopedia mengingat banyak tantangan yang dihadapi saat awal terbentuknya Space Roastery.

General Manager Space Roastery Slamet Kurniawan memaparkan tantangan itu salah satunya adalah terbatasnya informasi pemasok kopi. Alhasil, UMKM-nya mulai aktif bergabung dengan berbagai forum kopi di sosial media bahkan menjadi inisiator komunitas Home Brewers Indonesia yang dibentuk pada 2018.

Di komunitas yang menjadi tempat berbagi edukasi dan informasi seputar kopi dari para pelaku usaha kopi di seluruh Indonesia serta orang-orang yang tertarik dengan brewing, akhirnya Space Roastery bisa bekerja sama dengan ratusan petani hingga beberapa pemasok kopi dari berbagai daerah seperti petani dari Gayo dan Lintong Sumatra Utara.

Demi menjangkau pasar yang lebih luas, Space Roastery pun memanfaatkan kanal digital seperti Tokopedia sejak awal berdiri. “Kami memanfaatkan berbagai fitur Tokopedia seperti Bebas Ongkir, yang membantu kami menjangkau pembeli di hampir seluruh wilayah Indonesia. Bahkan ada sekitar 400 pembeli baru setiap bulannya yang bertransaksi lewat Tokopedia,” papar Slamet.

Tokopedia mencatat produk kopi yang populer di DIY adalah kopi kemasan dan kopi bubuk. Sementara wilayah dengan transaksi produk kopi yang paling populer terjadi di Bantul, Sleman, Jogja, Gunungkidul dan Kulonprogo.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Advertisement

Harian Jogja

Video Terbaru

Advertisement

Harian Jogja
Baca Koran harianjogja.com

Advertisement

alt

Puluhan Korban PHK di Jogja Bawa Poster ke Pengadilan

Jogja
| Senin, 27 Maret 2023, 17:07 WIB

Advertisement

alt

Bisa Dicoba! Ini 3 Wisata Air di Jogja Langsung dari Sumbernya

Wisata
| Minggu, 26 Maret 2023, 10:07 WIB

Advertisement

Advertisement

Harian Jogja

Advertisement