Advertisement

Promo November

10 Hari Jelang Lebaran, Toko Fesyen di Sleman Ini Mulai Diserbu Ribuan Pembeli

Catur Dwi Janati
Senin, 01 April 2024 - 19:47 WIB
Arief Junianto
10 Hari Jelang Lebaran, Toko Fesyen di Sleman Ini Mulai Diserbu Ribuan Pembeli Para pengunjung mulai menyadari gerai busana JM Fashion Godean pada Senin (1/4/2024). - Harian Jogja/Catur Dwi Janati

Advertisement

Harianjogja.com, SLEMAN—Beberapa pekan jelang Lebaran, gerai fesyen di Sleman mulai kebanjiran pembeli. Set baju muslim keluarga menjadi jenis fesyen yang disebut paling laris diburu para pembeli. 

PJ Divisi Sepatu JM Fashion Godean, Siska Rohayan mengungkapkan kenaikan kunjungan ke toko sudah mulai terlihat usai dua pekan Ramadan. "Mulai ramainya itu saat mendekati puasa kedua, jadi  dua minggu setelahnya itu sudah mulai ramai," kata Siska ditemui di gerai JM Fashion Godean, Senin (1/4/2024).

Advertisement

Kenaikan jumlah kunjungan ini berbanding lurus dengan kenaikan jumlah transaksi di gerai. Memasuki pekan ketiga, jumlah kunjungan maupun transaksi di toko terus mengalami peningkatan. "Jumlah pengunjung bertambah untuk transaksinya alhamdulilah juga bertambah," tandasnya.

Bila merujuk harinya, akhir pekan menjadi waktu yang banyak dipilih para pengunjung untuk melihat ragam busana di JM Fashion Godean. Di akhir pekan, jumlah kunjung bisa membeludak dibanding hari-hari biasa selama ramadan. 

JM Fashion Godean menggunakan hitungan kendaraan itu menakar ramainya kunjungan ke toko. Dalam sehari menjelang lebaran seperti ini, jumlah motor pengunjung yang berhenti di gerai bisa berkisar sampai 1.000 kendaraan. Belum termasuk dengan jumlah mobil yang rata-rata bisa mencapai 70 kendaraan per hari di momen menjelang lebaran seperti ini. 

"Kalau tahun lalu itu di malam takbir ramainya enggak yang terlalu. Jadi paling kalau malam-malam itu sudah agak sepi. Terus nanti kalau setelah lebaran itu kembali ke biasa," jelasnya. 

Pakaian muslim dan jilbab menjadi beberapa fesyen yang paling diminati para pembeli. Khususnya satu set baju keluarga dengan motif atau warna seragam menjadi primadona di JM Fashion Godean. "Yang lebih laku itu baju one set, yang kaya buat sekeluarga gitu. Terus gamis-gamis juga," lanjutnya. 

Untuk menggaet para konsumen agar merogoh koceknya di toko, JM Fashion Godean menggunakan jurus diskon gede-gedean di beragam item busana. Ada yang sifatnya beli satu gratis satu maupun penawaran cash back dengan nominal tertentu. "Promo di bagian baju itu ada kaya beli satu dapat satu itu ada. Terus untuk promo event diskon cash back Rp40.000 - Rp50.000 juga ada," ujarnya. 

Selain dua jurus tadi, salah satu aspek yang terus berupaya dipenuhi JM Fashion Godean adalah terus melengkapi koleksi baju. Dengan koleksi yang lengkap, para pengunjung dapat mempunyai banyak opsi dan tidak pergi ke toko lain dengan lokasi yang lebih lengkap. 

BACA JUGA: Pedagang Baju di Kulonprogo Minim Omzet Jelang Lebaran, Kalah Bersaing dengan Toko Online

Meski masih sekitar 11-12 hari menjelang lebaran, stok sejumlah model pakaian di JM Fashion Godean bahkan mulai menipis saking banyaknya pembeli. Agar membuat pembeli tetap bertahan, pasokan baju akan kembali didatangkan untuk memenuhi permintaan konsumen. 

"Bagian baju yang gamis-gamis tinggal yang didisplai saja untuk stoknya kosong. Sama produk buatan sendiri tinggal yang didisplai saja. Barang datang ada [nanti] tapi untuk barangnya apa saja tapi belum tahu," ujarnya. 

Sementara itu penjualan perlengkapan busana tambahan seperti peci, sandal maupun tas hingga kini terbilang masih landai. Waktu pencairan THR menjadi momen yang turut dinanti-nanti karena akan berpengaruh pada daya beli konsumen.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Advertisement

Harian Jogja

Video Terbaru

Berita Lainnya

Advertisement

Harian Jogja

Advertisement

alt

KPH Yudanegara Minta Paguyuban Dukuh Bantul Menjaga Netralitas di Pilkada 2024

Bantul
| Jum'at, 22 November 2024, 10:27 WIB

Advertisement

alt

Ini Lima Desa Wisata Paling Mudah Diakses Wisatawan Menurut UN Tourism

Wisata
| Selasa, 19 November 2024, 08:27 WIB

Advertisement

Advertisement

Advertisement