Advertisement

Percepat Transisi Energi Bersih, Moeldoko: Perlu Riset Teknologi Baterai dari Hulu ke Hilir

Media Digital
Senin, 29 Juli 2024 - 19:47 WIB
Arief Junianto
Percepat Transisi Energi Bersih, Moeldoko: Perlu Riset Teknologi Baterai dari Hulu ke Hilir Kepala Staf Kepresidenan, Jenderal TNI (Purn.) Dr. Moeldoko. - Istimewa

Advertisement

JAKARTA—Kepala Staf Kepresidenan, Jenderal TNI (Purn.) Dr. Moeldoko menyebutkan pentingnya peranan riset dalam menjawab berbagai isu mengenai perkembangan baterai di Indonesia bahkan di dunia.

Dia menyebutkan ada tiga hal penting dalam mengakselerasi ekosistem Kendaraan Bermotor Listrik Berbasis Baterai (KLBB) di Indonesia.

Advertisement

Pertama, persoalan baterai kendaraan listrik seperti soal kapasitas dan daya tahan, durasi pengisian daya, harga hingga keamanannya yang saat ini masih ramai diperbincangkan publik.

“Isu soal baterai ini sudah diketahui ramai seperti bagaimana chargingnya harus cepat dengan jarak tempuh yang jauh serta harga murah, jadi perlu ada riset yang bisa diaplikasikan terutama dengan sumber daya kita miliki,” ujar Moeldoko dalam acara International Battery Summit 2024 di Jakarta, Senin (29/7/2024).

Moeldoko menegaskan Indonesia berpotensi besar menjadi pemain utama global dalam industri kendaraan listrik baterai (BEV) dengan sumber daya nikel sebagai bahan bakunya.

Dia menambahkan, pemerintah secara serius membangun ekosistem baterai kendaraan listrik dengan membentuk holding company, Indonesia Battery Corporation (IBC). Keempat perusahaan terintegrasi dan pemegang saham IBC, yakni PT Mining Industry Indonesia (MIND ID), PT Pertamina (Persero), PT PLN (Persero), dan PT Aneka Tambang Tbk.

Electronic vehicle [EV] ini salah satu yang memberi kontribusi besar pada perekonomian Indonesia, untuk itu bisa dibayangkan market-nya akan besar,” imbuh Moeldoko.

Moeldoko turut menyebutkan percepatan program kendaraan bermotor listrik berbasis baterai telah tertuang dalam Perpres No.79/2023 yang mengatur tentang Percepatan Program Kendaraan Bermotor Listrik Berbasis Baterai untuk Transportasi Jalan Raya.

Percepatan tersebut, sambungnya dilakukan untuk perbaikan ekosistem KLBB antara lain penyesuaian penggunaan tingkat komponen dalam negeri dan penguatan dukungan Pemerintah Pusat dan pemerintah daerah.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Advertisement

Harian Jogja

Video Terbaru

Advertisement

Harian Jogja

Advertisement

alt

Kasus PMK Meluas, DIY Ajukan 100.000 Dosis Vaksin

Jogja
| Rabu, 15 Januari 2025, 14:57 WIB

Advertisement

alt

Bali Masuk 20 Besar Destinasi Wisata Terbaik di Asia Tahun 2025

Wisata
| Selasa, 07 Januari 2025, 22:27 WIB

Advertisement

Advertisement

Advertisement