Milo Kaleng Extra Choco Dukung Mahasiswa Baru Tetap Aktif Berenergi
Advertisement
Harianjogja.com, JOGJA—Mendukung mahasiswa baru mengikuti masa orientasi agar tetap aktif berenergi, Nestlé Milo menyelenggarakan Milo University Roadshow bagi para mahasiswa yang mengikuti masa orientasi di 15 universitas di DKI Jakarta, Jawa Barat, DIY dan Jawa Timur mulai dari 30 Agustus sampai 21 Oktober 2024.
Dalam program itu, Nestle Milo memperkenalkan produk terbarunya, Milo Kaleng Extra Choco yang 100% diproduksi oleh PT Nestlé Indonesia Pabrik Bandaraya, Batang, Jawa Tengah. Dibuat oleh Nestlé Indonesia, dari Indonesia, untuk Indonesia.
Business Executive Officer Beverages & Culinary Dairy Business Unit PT Nestlé Indonesia Alaa Shaaban mengatakan selama lima dekade, Nestlé Milo telah menjadi teman setia bagi keluarga Indonesia.
“Kami bangga dapat terus berinovasi dan menghadirkan produk-produk berkualitas yang sesuai dengan kebutuhan konsumen,” ungkapnya dalam keterangan tertulis kepada Harian Jogja, Jumat (25/10/2024).
Segmen konsumen yang memerlukan asupan energi lebih banyak ialah kalangan remaja, terlebih dengan padatnya aktivitas harian mereka. Menyasar kalangan remaja yang mulai memasuki dunia perkuliahan, Nestle Milo melihat peluang untuk mendukung para remaja memenuhi kebutuhan energi tambahan.
“Milo Kaleng Extra Choco dapat menjadi pilihan praktis untuk dikonsumsi agar bersemangat dalam menjalani masa orientasi,” papar Alaa.
Selain menikmati Milo Kaleng Extra Choco pada Milo University Roadshow, para mahasiswa dapat mengikuti permainan seru, Milo Boost Up Cycling yang dapat membantu boost up energy dan boost up mood di tengah masa orientasi atau sesi perkuliahan.
Dosen Fakultas Geografi Universitas Gadjah Mada Wachidiyastuti menyambut baik inisiatif yang diselenggarakan Nestlé Milo. “Matur suwun, Nestlé Milo sudah memilih Universitas Gadjah Mada untuk turut berpartisipasi pada pelaksanaan masa orientas,” ucapnya.
Mahasiswa Fakultas Peternakan Universitas Gadjah Mada, Naufal, mengaku bersyukur bisa melanjutkan pendidikan di UGM.
“Memasuki dunia perkuliahan, pastinya saya harus bisa lebih fokus, apalagi kegiatan akan semakin padat. Nah, saya perlu asupan energi yang praktis. Senang sekarang ada Milo Kaleng Extra Choco yang praktis dan bisa memberi energi tambahan,” tuturnya.
Advertisement
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Berita Lainnya
Berita Pilihan
- Ribuan Orang Teken Petisi Tolak PPN 12 Persen
- Harga Emas Antam Hari Ini 20 November Naik Signifikan, Rp1.498 Juta per Gram
- Garuda Indonesia Dukung Rencana Pemerintah Turunkan Harga Tiket Pesawat
- Dampak Aksi Boikot 47 Gerai KFC Tutup, 17 Restoran Pizza Hut Berhenti Beroperasi
- Harga Emas Antam Hari Ini 18 November 2024 Naik Signifikan, Rp1.476 Juta per Gram.
Advertisement
Tak Gelar Kampanye Akbar Pilkada Sleman, Tim Paslon Harda-Danang Bikin Kegiatan Bermanfaat di 17 Kapanewon
Advertisement
Ini Lima Desa Wisata Paling Mudah Diakses Wisatawan Menurut UN Tourism
Advertisement
Berita Populer
- Road to Hakordia, Stan Inspektorat DIY Hadir di Jogja Ekraf Week 2024
- Tarif Pelayanan Penumpang Dipangkas 50% selama Libur Natal dan Tahun Baru
- Indonesia Segera Realisasikan Investasi US$8,5 dari 10 Perusahaan di Inggris
- Harga Emas Antam Naik Rp21.000 Hari Ini, Sabtu 23 November 2024, Pergram Dibanderol Rp1.541.000
- Kiprahnya Diakui Hingga Internasional, Contact Center PLN Site Semarang Siap Layani Masyarakat Jelang Nataru
- OJK DIY: Ada 7 Alasan Pelajar dan Mahasiswa Mudah Terjerat Judi Online
- Penurunan BI Rate Tak Serta Merta Turunkan Bunga Kredit, Ini Penjelasan BI DIY..
Advertisement
Advertisement