Bidik Penguna F Series, BMW Astra Hadirkan Promo Khusus
Advertisement
JAKARTA—BMW Astra kembali menunjukkan perhatiannya pada para pelanggan. Kali ini BMW Astra membidik para pecinta BMW pengguna sasis F series dengan menghadirkan promo khusus.
Aftersales Manager BMW Astra Budi Kurniawan mengatakan BMW dengan sasis F series merupakan model yang paling banyak penggunanya saat ini dengan masa pakai yang panjang. Sebagai mobil yang tangguh, seringkali pengguna terlena dan jadi jarang merawatnya.
Advertisement
"Dengan program ini BMW Astra mengajak para pengguna BMW sasis F series dengan usia produksi lebih dari empat tahun, untuk merawat mobilnya dengan potongan harga sampai dengan 50% untuk jasa, dan sampai dengan 20% untuk suku cadang," katanya dalam rilisnya Minggu (17/11/2024).
Budi menyadari bahwa pengguna sasis F series berjumlah sangat besar dan tersebar di seluruh Indonesia, oleh karena itu Program F Series Back to BMW Astra berlaku di seluruh bengkel BMW Astra di Indonesia. Dengan program ini diharapkan pengguna BMW sasis F series ini bisa memastikan BMW miliknya senantiasa dalam kondisi prima bersama BMW Astra. "Keamanan berkendara bagi pelanggan adalah prioritas kami," ujarnya.
Jaringan bengkel BMW Astra tersebar di seluruh Indonesia, yaitu: Sunter, Pluit, Cilandak, Serpong, BMW Semarang Surabaya, Malang, Denpasar, Makassar, dan Yogyakarta.
“Dengan pengalaman teknisi BMW Astra yang sudah teruji dan tersertifikasi dari Jerman, serta jaringan bengkel yang luas kami harap dapat memberikan pelayanan dan pengalaman servis BMW terbaik bagi pelanggan. Program F Series Back to BMW Astra ini berlaku selama bulan November 2024, pelanggan bisa melakukan penjadwalan melalui situs bmw.astra.co.id/booking-service," katanya.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Berita Lainnya
Berita Pilihan
- Nilai Impor pada Oktober 2024 Capai 21,94 Miliar Dolar AS, Naik 16,54 Persen
- Pembatasan Anggaran Perdin Bakal Berdampak pada MICE di Jogja, Ini Strategi yang akan Dilakukan PHRI DIY
- Wakil Menteri Luar Negeri Minta Dunia Hentikan Hubungan Ekonomi dengan Israel
- Harga Emas Antam Hari Ini 12 November 2024 Turun Drastis, Termurah Rp791.000
- Jelang Natal dan Tahun Baru, Menko Zulhas Klaim Stok Beras Aman
Advertisement
Senam Hepi Serentak Digelar di 6 Titik Kota Jogja, Ribuan Warga Antusias
Advertisement
Yogyakarta Marriott Hotel Ajak Tamu Nikmati Keajaiban Natal 2024 dan Tahun Baru 2025
Advertisement
Berita Populer
- BI DIY: Pasokan Pangan Melimpah Bikin Volatile Food Sumbang Deflasi DIY
- BEI DIY Ambil Peran Mengentaskan Judi Online, Ini Upayanya
- Tekan Stunting, Alfamart dan Lukajel Gelar Posyandu di Sleman
- Bakal Memproduksi Bio Avtur, Pertamina Kumpulkan 1,5 Juta Jelantah
- Industri Tekstil Dalam Negeri Melawan Impor Ilegal, Ini Saran BSKJI
- Bidik Penguna F Series, BMW Astra Hadirkan Promo Khusus
- Deeja Clinic Hadir di Sleman
Advertisement
Advertisement