Advertisement

Camperfun, Bukti Cerianya Bisnis Campervan

Lajeng Padmaratri
Sabtu, 19 Februari 2022 - 07:27 WIB
Arief Junianto
Camperfun, Bukti Cerianya Bisnis Campervan Wisatawan menikmati waktu di campervan milik Camperfun. - Instagram @camperfun.id

Advertisement

Harianjogja.com, JOGJA--Tren wisata berkemah dengan karavan bisa memberikan pengalaman berbeda bagi wisatawan. Di Jogja, pelaku usaha wisata pun semakin banyak yang mencari peruntungan pada jenis wisata ini, salah satunya ialah Camperfun.

Pandemi membuat banyak destinasi wisata ditutup. Dampaknya, wisatawan pun kebingungan ketika ingin piknik maupun sekadar melepas penat.

Advertisement

Namun, kondisi terhimpit ini justru membuat banyak wisatawan tak kehabisan akal. Mereka justru piknik dengan campervan dengan harapan lebih aman terhadap situasi pandemi.

Betapa tidak, dengan campervan, seseorang bisa berwisata dengan paket lengkap. Mulai dari melakukan perjalanan wisata dengan kendaraan karavan, bisa tidur di mana saja, maupun berkemah di objek wisata.

Di luar negeri, recreation vehicle (RV) seperti campervan memang sudah populer. Namun, di Indonesia, tren ini baru meledak di tengah pandemi.

Lilik Octa Setiawan merupakan salah satu pelaku wisata yang menawarkan jasa sewa karavan melalui Camperfun. Dia pun menyulap Nissan Evalia miliknya menjadi kendaraan karavan yang nyaman dipakai untuk piknik sekaligus tidur.

Bangku bagian belakangnya ia copot dan diganti dengan box camper. Area itu bisa menjadi tempat tidur maupun meja tamu. Kemudian, untuk atap mobil, Octa juga memasang sebuah tenda yang bisa otomatis terpasang ketika tangga diturunkan.

Mobil ini juga dilengkapi dengan peralatan masak yang memungkinkan wisatawan bisa menyantap barbeku ketika piknik. "Sejauh ini yang sewa kebanyakan dari keluarga muda. Mobil ini bisa muat lima orang," ujar Octa kepada Harianjogja.com, Jumat (11/2/2022).

Untuk tarif sewa dia mematok nominal sebesar Rp600.000 untuk campervan selama dua hari satu malam. Namun, wisatawan juga bisa menambah fasilitas lain seperti teman kamping sekaligus sopir, makan dan minum, serta hiburan.

Usaha yang sudah dimulai Octa sejak awal pandemi ini rupanya mendapat animo yang positif di masyarakat, terutama kalangan muda yang tertarik untuk menjajal jenis wisata yang baru. Ia pun berharap pandemi bisa segera berakhir sehingga semakin banyak anak muda, terutama mahasiswa yang bisa mencoba campervan.

"Mahasiswa itu kan biasanya ada makrab [malam keakraban]. Dengan campervan ini, bisa rental mobil seharga rental mobil biasa, tetapi include semuanya, sekaligus tenda, makan, dan lain-lain jadi satu jadi enggak perlu ribet lagi untuk makrab, lebih worth it," kata dia.

Long Trip

Untuk mengembangkan usahanya, Camperfun pun menggandeng sejumlah destinasi wisata. Biasanya, mereka menawarkan lokasi tertentu yang sudah ramah untuk campervan, seperti Nawang Jagad, Kali Ayu, Tebing Breksi, Watu Tapak, dan Watu Kodok.

Jika ada wisatawan dengan campervan datang ke sana, maka pihak pengelola wisata sudah siap untuk menyambut dan memberi fasilitas, seperti aliran listrik dan camping ground. Meski demikian, Octa terbuka dengan pilihan wisatawan jika menginginkan lokasi piknik yang lain.

"Meskipun realitanya tidak semua tempat siap didatangi campervan. Kesiapan itu bergantung pada pengelola tempat, seperti keamanannya, toilet yang bersih, dan listrik. Jadi bagaimana kemah ini bisa tetap nyaman," katanya.

Selain tur lokal, unit Camperfun ini juga beberapa kali disewa untuk perjalanan jarak jauh. Misalnya, berangkat dari Jogja untuk keliling Jawa Tengah dan Jawa Timur selama lima hari. Dengan kendaraan modern seperti Nissan Evalia, menurutnya perjalanan bisa lebih aman dan nyaman dibandingkan dengan kendaraan klasik.

"Memang tren campervan itu juga menggunakan mobil klasik seperti VW. Dia memang bagus, tetapi untuk long trip-nya enggak bisa, pasti akan banyak risiko. Aku mempersiapkan mobil-mobil muda seperti ini biar orang bisa long trip kemanapun dia mau," terangnya.

Dengan perjalanan jarak jauh menggunakan campervan, Octa meyakini wisatawan bisa menikmati wisata yang berbeda dari biasanya. Wisatawan bisa berhenti di manapun yang dimau dan beristirahat dengan nyaman tanpa menyewa kamar hotel.

"Dengan Camperfun bisa tidur di mana saja suka-suka. Nggak hanya sekadar kamu datang, makan, pulang, tapi kamu bisa nikmati waktu bareng keluarga dan teman perjalanan," kata dia.

"Anda bisa ngerasain tidur di malam hari dan menikmati pagi hari yang berbeda, itu luar biasa dibandingkan dengan kamu bangun di kamar, bangun liat alam itu emang healing banget. Akhirnya Anda bisa menikmati sudut wisata yang enggak pernah Anda bayangkan.”

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Advertisement

Harian Jogja

Video Terbaru

Advertisement

Harian Jogja

Advertisement

alt

Kembali Tampil di Pilkada Gunungkidul Tahun Ini, Ini Gagasan yang Diusung Sutrisna Wibawa

Gunungkidul
| Jum'at, 29 Maret 2024, 20:17 WIB

Advertisement

alt

Mengenal Pendopo Agung Kedhaton Ambarrukmo, Kediaman Sultan Hamengku Buwono VII

Wisata
| Senin, 25 Maret 2024, 20:47 WIB

Advertisement

Advertisement

Advertisement