Tertinggi Sepanjang Tahun, Investor DIY Bertambah 4.640 pada Oktober 2023
Advertisement
Harianjogja.com, JOGJA—Bursa Efek Indonesia (BEI) Yogyakarta mencatat pada Oktober 2023 terjadi penambahan 4.640 investor. Penambahan investor Oktober 2023 menjadi yang tertinggi dibandingkan bulan-bulan sebelumnya di sepanjang 2023.
Penambahan investor dari bulan ke bulan sepanjang 2023 yakni Januari 2023 sebanyak 1.024 investor, Februari 2023 sebanyak 4.245 investor, Maret 2023 sebanyak 2.225 investor, April 2023 sebanyak 2.001 investor, Mei 2023 sebanyak 3.934 investor, dan Juni 2023 sebanyak 2.131 investor.
Kemudian Juli 2023 sebanyak 3.300 investor, Agustus 2023 sebanyak 2.940 investor, September 2023 sebanyak 4.096 investor, dan Oktober 2023 sebanyak 4.640 investor.
BACA JUGA: BEI: Program Inkubasi UMKM untuk Membesar & Masuk Pasar Modal
Kepala BEI Yogyakarta, Irfan Noor Riza mengatakan ini merupakan pencapaian yang cukup menggembirakan. Pertumbuhan investor DIY selama satu bulan dari September 2023 ke Oktober 2023 mengalami peningkatan sebesar 2,67%.
"Bersama ini dapat kami sampaikan informasi untuk jumlah investor di DIY per bulan Oktober 2023 adalah 178.721 investor. Alhamdulillah selama bulan Oktober 2023 ini jumlah investor DIY bertambah 4.640 investor," ucapnya, Rabu (15/11/2023).
Jika dibandingkan dengan posisi tahun lalu atau Oktober 2022 saat itu jumlah investor DIY masih di angka 142.923 investor. Artinya terjadi pertumbuhan sebesar 25,05% selama setahun untuk investor pasar modal di DIY.
"Kami optimis pertumbuhan ini masih terus berlanjut sampai tutup tahun 2023 nanti," lanjutnya.
Advertisement
BACA JUGA: Janji Pemerintah kepada Investor Asing: Situasi Indonesia saat Pemilu 2024 tetap Stabil
Kepala OJK DIY, Parjiman menyampaikan transaksi pasar modal pada Agustus 2023 mencatatkan perkembangan jumlah SID Saham sebesar 101.153, tumbuh sebesar 19,41% secara tahunan atau (year-on-year/yoy), SID Reksa Dana sejumlah 206.773, tumbuh 17,78% yoy serta SID Surat Berharga Negara (SBN) sebesar 16.096, tumbuh 22,78% yoy.
"Transaksi pasar modal di DIY didominasi oleh investor retail."
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Berita Lainnya
Berita Pilihan
- Ribuan Orang Teken Petisi Tolak PPN 12 Persen
- Harga Emas Antam Hari Ini 20 November Naik Signifikan, Rp1.498 Juta per Gram
- Garuda Indonesia Dukung Rencana Pemerintah Turunkan Harga Tiket Pesawat
- Dampak Aksi Boikot 47 Gerai KFC Tutup, 17 Restoran Pizza Hut Berhenti Beroperasi
- Harga Emas Antam Hari Ini 18 November 2024 Naik Signifikan, Rp1.476 Juta per Gram.
Advertisement
Pilkada 2024, KPU Kulonprogo Tetapkan 775 Daftar Pemilih Tambahan
Advertisement
Ini Lima Desa Wisata Paling Mudah Diakses Wisatawan Menurut UN Tourism
Advertisement
Berita Populer
- Sah! Maya Watono Jabat Direktur Utama Holding BUMN InJourney, Berikut Profilnya
- Prabowo Raih Komitmen Investasi 8,5 Miliar Dolar AS dari Lawatannya ke Inggris
- Ribuan Orang Teken Petisi Tolak PPN 12 Persen
- Bea Cukai DIY Sebut Hampir Semua Stakeholder Sepakti Penerapan Cukai Minuman Berpemanis
- Road to Hakordia, Stan Inspektorat DIY Hadir di Jogja Ekraf Week 2024
- Tarif Pelayanan Penumpang Dipangkas 50% selama Libur Natal dan Tahun Baru
- Indonesia Segera Realisasikan Investasi US$8,5 dari 10 Perusahaan di Inggris
Advertisement
Advertisement