Advertisement
BEI DIY Catat Ada Penambahan 3.476 Investor Baru pada Maret 2024
Ilustrasi investasi / Freepik
Advertisement
Harianjogja.com, JOGJA—Bursa Efek Indonesia (BEI) mencatat terjadi penambahan 3.476 investor pada Maret 2024. Sehingga total investor di DIY saat ini 196.973 investor.
Kepala BEI Yogyakarta Irfan Noor Riza mengatakan melihat pertumbuhan pasar modal di DIY dari sisi pertumbuhan investor, BEI DIY optimis pasar modal masih akan tetap tumbuh positif. Khususnya di DIY.
BACA JUGA: Banyak yang Mudik Pakai Mobil Listrik, Transaksi di SPKLU Naik Lima Persen
"Jumlah investor di DIY sampai dengan Maret 2024 telah bertumbuh menjadi 196.973 investor. Selama bulan Maret 2024 jumlah investor DIY bertambah 3.476 investor," ucapnya, Senin (22/4/2024).
Lebih lanjut dia mengatakan, jika dibandingkan dengan posisi investor DIY Maret 2023 dengan jumlah masih 155.679 investor, maka terjadi pertumbuhan sebesar 26,53% dalam satu tahun.
"Kami bersyukur atas capaian ini," lanjutnya.
Advertisement
BACA JUGA: Nilai Tukar Rupiah Remuk Akibat Konflik Iran-Israel, Ini Proyeksi Ekonom
Penambahan investor dua bulan sebelumnya masing-masing, Januari 2024 sebanyak 3.441 investor, dan Februari 2024 sebanyak 3.339 investor.
Sebelumnya, ia menyampaikan BEI DIY menargetkan penambahan 25.000 investor baru di 2024. Target penambahan investor ini akan dicapai melalui beberapa program. Seperti Program Sekolah Pasar Modal yang minimal akan diselenggarakan 20 kali dalam sebulan, bekerjasama dengan semua jaringan edukasi BEI di DIY.
Kemudian dengan Program Duta Pasar Modal (DPM) yang rencananya akan masif diterapkan di Galeri-Galeri Investasi BEI di berbagai perguruan tinggi di DIY. Bekerjasama dengan semua perusahaan sekuritas yang menjadi anggota bursa di DIY.
"Kami menargetkan paling tidak investor DIY bertambah minimal 25.000 investor selama tahun 2024."
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Berita Lainnya
Berita Pilihan
Advertisement
Leptospirosis Mengintai Saat Musim Hujan, Risiko Kematian Tinggi
Advertisement
Diawali dari Langgur, Cerita Wisata Kepulauan Kei Dimulai
Advertisement
Berita Populer
- BI Perketat Stabilisasi Rupiah di Tengah Tekanan Global
- Puluhan Ribu Pekerja Indonesia Kena PHK di 2025, Ini Penyebabnya
- OJK Catat 72 Persen Pedagang Aset Kripto Berizin Masih Merugi
- DJP DIY Libatkan 340 Mahasiswa Dampingi Pelaporan SPT 2026
- Update Harga Emas 22 Januari 2026: Antam Turun, UBS, Galeri24 Melonjak
- REI DIY: Moratorium Lahan Sawah Jadi Tantangan Terbesar di 2026
- Telkomsel Memulihkan Layanan Data dan IndiHome Nasional
Advertisement
Advertisement



