Advertisement
Indomaret Cabang Yogyakarta Kembali Gelar Aksi Donor Darah
Advertisement
JOGJA—PT Indomarco Prismatama (Indomaret) Cabang Yogyakarta kembali menggelar aksi donor darah di kantor PT Indomarco Prismatama Cabang Yogyakarta Jalan Ring Road Barat No. 99, Trihanggo, Gamping, Sleman, Rabu (28/8/2024).
Kegiatan tersebut merupakan kegiatan rutin dari program Corporate Social Responsibility (CSR) bekerja sama dengan Palang Merah Indonesia (PMI) Sleman.
Advertisement
Development Manager Indomaret Cabang Yogyakarta, Joshua Renaldo Waworuntu mengatakan ini menjadi kegiatan ketiga yang digelar tahun ini.
Dia menjelaskan dari 55 pendaftar sebanyak 47 peserta dinyatakan lolos skrining. Pesertanya tidak hanya dari karyawan, tetapi juga masyarakat sekitar. "Kegiatan donor darah rutin ini guna membantu ketersediaan stok di PMI dan berkontribusi untuk kebutuhan masyarakat luas," ucapnya.
Dia menjelaskan antusiasme masyarakat kali ini lebih tinggi dibandingkan dua kali aksi donor darah sebelumnya yang digelar di lokasi yang sama di bulan Februari dan Mei. Selain melakukan kegiatan donor darah, Indomaret juga memberikan kupon diskon untuk membeli aneka produk Ready To Drink (RTD) seperti Point Coffee dan juga produk Ready To Eat (RTE) yang tersedia di Indomaret.
Lebih lanjut dia mengatakan Indomaret berkomitmen untuk terus melakukan kegiatan donor darah secara rutin. Harapannya bisa terus digelar dan menjadi event tahunan. "Kegiatan kali ini lebih banyak pendonor dibandingkan dua kali kegiatan sebelumnya. Mayoritas pendonornya adalah karyawan," jelasnya.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Berita Lainnya
Berita Pilihan
- Efek Tarif Trump, Uni Eropa akan Perluas Pasar dengan Indonesia
- Presiden Prabowo Segera Bentuk Satgas PHK
- APBN Maret 2025 Tumbuh 9,1 Persen, Ini Detail Penjelasan Sri Mulyani
- Distribusi Pupuk Bersubsidi Kini Dilakukan Langsung dari Pabrik ke Petani, Puluhan Ribu Distributor Mengeluh
- BEI Buka Suara Terkait Ambrolnya IHSG
Advertisement

Daya Beli Masyarakat Turun, DPRD Jogja Dorong Eksekutif Lakukan Evaluasi untuk Selamatkan PAD
Advertisement
Advertisement
Berita Populer
- Dampak Kebijakan Trump Tarif Impor AS, Ekonom: Pembalasan Negara Lain Perlu Diwaspadai
- Rayakan Halal Bihalal 2025 di Kotta GO Yogyakarta dengan Paket Spesial dan Promo Menarik!
- Cek Harga Emas Hari Ini, Antam, UBS dan Galeri24 Turun
- Daftar Terbaru Harga Sembako Hari Ini Selasa 8 April 2025
- BPS: Inflasi Maret 2025 di Angka 1,65% Persen, Lebih Tinggi Dibandingkan 2024
- Pelaku Pasar Modal Menunggu Hasil Negoisasi Pemerintah Terkait Tarif Impor AS
- PLN Siagakan 50 Posko Mudik dan SPKLU Lounge di Jateng DIY Dukung Lancarnya Arus Mudik dan Arus Balik Lebaran 2025
Advertisement