Tumbuhkan UMKM di Jawa Tengah, Bank Jateng Resmikan Area Mikro Rembang dan Unit Mikro Randublatung
Advertisement
REMBANG—Sebagai bentuk komitmen untuk mendukung pertumbuhan ekonomi regional melalui penguatan sektor usaha mikro, kecil, dan menengah (UMKM), PT Bank Pembangunan Daerah Jawa Tengah (Bank Jateng) meresmikan dua unit layanan mikro, yaitu Area Mikro Rembang dan Unit Mikro Randublatung.
Acara peresmian yang digelar di halaman Kantor Cabang Rembang, Jumat (1/11/2024) tersebut dihadiri oleh Plt. Direktur Utama Bank Jateng, Irianto Harko Saputro, bersama Direktur Kepatuhan dan Manajemen Risiko Aris Setiawan, Eksekutif Senior Bisnis Siti Ulfah, serta jajaran manajemen Bank Jateng lainnya.
Advertisement
Dalam sambutannya, Irianto Harko Saputro menyampaikan bahwa pembukaan Area Mikro Rembang dan Unit Mikro Randublatung merupakan bagian dari misi Bank Jateng untuk memperluas layanan retail banking, khususnya di wilayah Jawa Tengah. “Pemekaran dan pembukaan unit mikro ini diharapkan dapat meningkatkan posisi Bank Jateng di wilayah Rembang dan sekitarnya, sekaligus mendukung pertumbuhan kredit produktif UMKM,” ucap dia melalui keterangan resminya, Senin (4/11/2024).
Irianto juga mengapresiasi kinerja tim Unit Layanan Mikro (ULM) yang telah berkontribusi signifikan terhadap pendapatan Bank Jateng dan menjaga rasio kredit bermasalah (NPL) tetap rendah.
“Saya bangga atas pencapaian teman-teman ULM yang tidak hanya mendorong pertumbuhan tetapi juga menjaga kualitas kredit. Ke depan, manajemen akan menyiapkan formula pengembangan organisasi ULM agar dapat tumbuh lebih berkesinambungan,” kata Irianto.
Lebih lanjut, Plt. Direktur Utama Bank Jateng juga menegaskan bahwa peresmian kantor baru ini menandai langkah penting bagi pengembangan perusahaan.
Dengan kehadiran kantor di Rembang dan Randublatung, Bank Jateng berharap dapat mendekatkan diri kepada nasabah dan mitra di area mikro, serta meningkatkan kualitas pelayanan kepada UMKM.
Dalam kesempatan tersebut, Irianto juga memberikan ucapan selamat kepada rekan-rekan yang mendapatkan promosi untuk memimpin Area Mikro Rembang dan Unit Mikro Randublatung.
Dia berharap mereka mampu menjalankan amanah dengan sukses dan membawa dampak positif bagi pengembangan UMKM di Jawa Tengah.
“Dengan semangat kolaborasi dan inovasi, mari kita bersama-sama menyongsong masa depan yang lebih cerah untuk pengembangan UMKM di Jawa Tengah. Semoga kantor ini menjadi tempat yang inspiratif dalam mencapai tujuan bersama,” tutup Irianto sebelum secara simbolis membuka kantor dengan mengucapkan, Bismillahhirahmanirrahim.
Sementara itu, Kepala Divisi Ritel dan UMKM, Agus Hastono, menambahkan bahwa Bank Jateng menargetkan peningkatan penyaluran kredit mikro dari semula Rp6,9 triliun menjadi Rp7,1 triliun.
“Berdasarkan posisi keuangan 28 Oktober 2024, Bank Jateng menunjukkan pencapaian kredit mikro sebesar Rp7 triliun melampaui target semula sebesar Rp6,9 triliun, dengan pertumbuhan kredit mencapai 10,97% dibandingkan posisi Desember 2023 dan rasio kredit bermasalah NPL sebesar 0,97%” ungkap Agus.
Kantor Area Mikro Rembang akan membawahi enam unit eksisting, yaitu Unit Rembang, Lasem, Kragan, Blora, Cepu, dan Randublatung. Dengan struktur ini, Bank Jateng berharap dapat mengoptimalkan pengelolaan, monitoring, serta pemasaran yang lebih efektif di wilayah tersebut.
Peresmian ini menjadi bukti dari komitmen Bank Jateng untuk terus mendukung dan memajukan sektor UMKM yang menjadi tulang punggung ekonomi daerah, sekaligus berkontribusi pada pertumbuhan ekonomi nasional.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Berita Lainnya
Berita Pilihan
- Cek Harga Pangan Hari Ini, Selasa 5 November 2024, Harga Daging Ayam, Bawang Merah dan Beras Naik
- LPS Tempatkan Pegawai Fulltime di KDIC Korea Pelajari Penjaminan Polis Asuransi
- Boeing Tawarkan Kenaikan Gaji 38% Sebagai Solusi Akhiri Aksi Mogok Pekerja
- Program Makan Bergizi Gratis, Kementan Mengejar Pasokan 2 Juta Ekor Sapi Hidup
- Industri Tekstil Dalam Negeri Bermasalah, Kemendag dan Kemenperin Agendakan Pembahasan
Advertisement
Raih Bhumandala Kanaka, Pemkab Bantul Berkomitmen Wujudkan Tata Kelola Data Lebih Baik
Advertisement
Menikmati Keindahan Teluk Triton Kaimana, Tempat Wisata Unggulan di Papua Barat
Advertisement
Berita Populer
- Pemerintah Ubah Pimpinan Pertamina, Simon Aloysius Menjabat Jadi Direktur Utama
- Kenaikan Produksi Minyak Mentah Ditunda OPEC+, Harga Mulai Melambung
- Bahlil Sebut Subsidi LPG Diputuskan Tidak Mengalami Perubahan
- BUMN Siapkan Aset Mandiri Untuk Kantor Danantara
- Formula Subsidi BBM Tepat Sasaran Ditarget Rampung Pekan Ini
- Rencana Hapus Buku Hapus & Hapus Tagih Kredit UMKM di Himbara, Erick Thohir: BUMN Dukung Program Presiden Prabowo
- Tumbuhkan UMKM di Jawa Tengah, Bank Jateng Resmikan Area Mikro Rembang dan Unit Mikro Randublatung
Advertisement
Advertisement