Harga Emas Antam Naik Rp21.000 Hari Ini, Sabtu 23 November 2024, Pergram Dibanderol Rp1.541.000
Advertisement
Harianjogja.com, JAKARTA—Harga emas Antam mengalami kenaikan Rp21.000 pada Sabtu (23/11/2024), tertinggi sejak Senin (18/11/2024). Harga emas per gram saat ini dibanderol Rp1.541.000.
Adapun harga jual kembali (buyback) emas batangan turut naik menjadi Rp1.397.000 per gram. Demikian dipantau dari laman Logam Mulia, Sabtu (23/11/2024) pukul 08.30 WIB.
Advertisement
BACA JUGA: Menyambut Masa Depan Cerah Emas dan Pangan pada 2025
Transaksi harga jual dikenakan potongan pajak, sesuai dengan PMK No. 34/PMK.10/2017. Penjualan kembali emas batangan ke PT Antam Tbk dengan nominal lebih dari Rp10 juta, dikenakan PPh 22 sebesar 1,5 persen untuk pemegang NPWP dan 3 persen untuk non-NPWP.
PPh 22 atas transaksi buyback dipotong langsung dari total nilai buyback.
Berikut harga pecahan emas batangan yang tercatat di laman Logam Mulia Antam pada Sabtu:
- Harga emas 0,5 gram: Rp820.500
- Harga emas 1 gram: Rp1.541.000
- Harga emas 2 gram: Rp3.022.000
- Harga emas 3 gram: Rp4.508.000
- Harga emas 5 gram: Rp7.480.000
- Harga emas 10 gram: Rp14.905.000
- Harga emas 25 gram: Rp37.137.000
- Harga emas 50 gram: Rp74.195.000
- Harga emas 100 gram: Rp148.312.000
- Harga emas 250 gram: Rp370.515.000
- Harga emas 500 gram: Rp740.820.000
- Harga emas 1.000 gram: Rp1.481.600.000
Potongan pajak harga beli emas sesuai dengan PMK Nomor 34/PMK.10/2017, pembelian emas batangan dikenakan PPh 22 sebesar 0,45 persen untuk pemegang NPWP dan 0,9 persen untuk non-NPWP.
Setiap pembelian emas batangan disertai dengan bukti potong PPh 22.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber : Antara
Berita Lainnya
Berita Pilihan
- Ribuan Orang Teken Petisi Tolak PPN 12 Persen
- Harga Emas Antam Hari Ini 20 November Naik Signifikan, Rp1.498 Juta per Gram
- Garuda Indonesia Dukung Rencana Pemerintah Turunkan Harga Tiket Pesawat
- Dampak Aksi Boikot 47 Gerai KFC Tutup, 17 Restoran Pizza Hut Berhenti Beroperasi
- Harga Emas Antam Hari Ini 18 November 2024 Naik Signifikan, Rp1.476 Juta per Gram.
Advertisement
Kantongi Izin TRL, Teknologi Pemusnah Sampah Dodika Incinerator Mampu Beroperasi 24 Jam
Advertisement
Ini Lima Desa Wisata Paling Mudah Diakses Wisatawan Menurut UN Tourism
Advertisement
Berita Populer
- Bea Cukai DIY Sebut Hampir Semua Stakeholder Sepakti Penerapan Cukai Minuman Berpemanis
- Road to Hakordia, Stan Inspektorat DIY Hadir di Jogja Ekraf Week 2024
- Tarif Pelayanan Penumpang Dipangkas 50% selama Libur Natal dan Tahun Baru
- Indonesia Segera Realisasikan Investasi US$8,5 dari 10 Perusahaan di Inggris
- Harga Emas Antam Naik Rp21.000 Hari Ini, Sabtu 23 November 2024, Pergram Dibanderol Rp1.541.000
Advertisement
Advertisement