Advertisement
Pasokan Ikan hingga Tahun Baru Dipastikan Aman dan Harga Stabil
Advertisement
Harianjogja.com, JAKARTA—Pasokan ikan aman dan harga tetap stabil selama Hari Raya Natal 2024 dan Tahun Baru 2025.
Direktur Jenderal Perikanan Tangkap KKP Lotharia Latif melakukan peninjauan ke Pelabuhan Perikanan Samudera (PPS) Nizam Zachman Jakarta dan Pasar Ikan Muara Baru guna memastikan ketersediaan cukup dan harga komoditas ikan tetap terjangkau.
Advertisement
"Stok produksi dari bongkar ikan di PPS Nizam Zachman berjalan aman dan lancar. Transaksi jual beli masih terkendali serta berjalan dengan baik dan lancar. Kami perkirakan untuk kebutuhan Natal dan tahun baru masih terkendali dan tercukupi,” kata Latif dalam keterangan di Jakarta, Rabu (25/12/2024).
Dia menyebutkan berdasarkan data dari pusat informasi pelabuhan perikanan, produksi perikanan di Pelabuhan Perikanan Samudera Nizam Zachman pada Desember 2024 mencapai 22.850 ton yang didominasi ikan cakalang madidihang, tuna mata besar, cumi-cumi, layang dan tongkol dan semu tetap aman terkendali.
Sementara itu, rata-rata harga ikan dominan per kilogram (kg) yang didaratkan pada bulan Desember untuk ikan cakalang Rp16.000 per kg, ikan madidihang Rp21.000 per kg, tuna mata besar Rp20.000 per kg, cumi-cumi Rp90.000, ikan layang Rp13.000, dan tongkol Rp13.000 per kg.
BACA JUGA: Penyedia Jip Wisata Lereng Merapi Buka Jalur Baru, Ini Rutenya
Latif juga berpesan agar seluruh petugas di pelabuhan perikanan tetap memberikan pelayanan yang optimal pada masa libur natal dan tahun baru, meski telah memasuki musim akhir penangkapan ikan pada 2024.
"Melalui penangkapan ikan terukur, musim penangkapan ikan dari bulan Januari hingga Desember jadi lebih baik dan meningkatkan produktivitas nelayan. Jadi kita harapkan geliat usaha perikanan tangkap akan kembali pada awal tahun mendatang," jelasnya.
Pada saat sidak, Dirjen Latif berdialog langsung dengan pelaku usaha dan masyarakat yang melakukan aktivitas jual beli dan perdagangan ikan. Mereka menyampaikan bahwa stok ikan dan jual beli berjalan aman dan lancar serta berharap pemerintah terus meningkatkan sarana dan prasarana di lapangan.
Lebih lanjut, Latif juga menyampaikan ke para petugas agar terus meningkatkan pelayanan masyarakat di kawasan pelabuhan, serta menyampaikan terima kasih kepada para pelaku usaha dan nelayan yang selama ini memberikan kontribusi besar di sektor perekonomian Indonesia.
Sebelumnya, Menteri Kelautan dan Perikanan Sakti Wahyu Trenggono meminta seluruh jajarannya tetap melakukan monitoring langsung di lapangan khususnya terkait kegiatan operasional pelabuhan perikanan dan pelayanan masyarakat untuk menjaga stok kesediaan ikan selama libur Natal dan tahun baru.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber : Antara
Berita Lainnya
Berita Pilihan
- Gowes Tak Lagi Booming, Bisnis Sewa Sepeda di JJLS Bantul Milik Pria Ini Tetap Moncer
- Daya Beli Melemah, LPS Sebut Simpanan Warga di Bank Terancam Tergerus
- Harga Emas Antam Hari Ini 18 Desember 2024 Stagnan, Termurah Rp810.000
- Harga Emas Antam Hari Ini 17 Desember Naik Jadi Rp1.520.000 per Gram
- Libur Natal dan Tahun Baru, AirAsia Siapkan 554.000 Kursi
Advertisement
Jadwal Lengkap KRL Solo Jogja Hari Ini 26 Desember 2024, Berangkat dari Stasiun Palur Mulai Pukul 04.55 WIB
Advertisement
Waterboom Jogja Kebanjiran Pengunjung di Libur Natal, Wahana Baru Jadi Daya Tarik
Advertisement
Berita Populer
- Catat! Jadwal Lengkap Rapat Dewan Gubernur BI Sepanjang 2025
- Grand Senyum Hotel Sambut Natal dengan Winter Wonderland
- Pasokan Ikan hingga Tahun Baru Dipastikan Aman dan Harga Stabil
- Proyek Kereta Cepat Jakarta-Surabaya Belum Jelas, Ini Kata AHY
- PPN 12 Persen Disebut Cak Imin Tidak Menyasar Sektor Pariwisata
- Gowes Tak Lagi Booming, Bisnis Sewa Sepeda di JJLS Bantul Milik Pria Ini Tetap Moncer
- Pengamat: Kenaikan PPN Idealnya Diterapkan Setelah Daya Beli Masyarakat Stabil
Advertisement
Advertisement