Advertisement
Klaim Adira Insurance Selama Juni Turun
Ilustrasi asuransi. - orixinsurance.com
Advertisement
Harianjogja.com, JAKARTA—PT Asuransi Adira Dinamika (Adira Insurance) mencatatkan angka klaim asuransi kendaraan bermotor lebih rendah pada Juni yang bertepatan dengan libur Lebaran pada 11 Juni -20 Juni 2018, dibandingkan dengan bulan sebelumnya.
Head Product Development PT Asuransi Adira Dinamika (Adira Insurance) Tanny Megah Lestari menyampaikan penerimaan klaim pada bulan Juni menurun jika dibandingkan dengan Mei dan April. Bahkan, selisihnya dapat mencapai 20%.
Advertisement
Namun demikian, pelaporan klaim selama lebaran masih akan terlihat pada bulan Juli. Dia mengatakan, berdasarkan pelaporan Autocillin Mobile Claim, sebuah aplikasi pelaporan klaim, ada 4.000 laporan per bulan.
"Selama lebaran, potensi klaim terbanyak adalah dari kendaraan bermotor," katanya dikutip pada Sabtu (30/6/2018).
BACA JUGA
Direktur Utama Adira Insurance Julian Noor menyampaikan, setiap mudik Lebaran memang terjadi peningkatan klaim kendaraan bermotor. Kendati diperkirakan terjadi kenaikan klaim kecelakaan, tetapi angkanya tidak signifikan.
"Karena infrastruktur jalan yang digunakan untuk mudik tahun ini jauh lebih baik," katanya dikutip pada Sabtyu (30/6/2018).
Data Asosiasi Asuransi Umum Indonesia kuartal I/2018 menunjukkan, klaim lini usaha asuransi kendaraan bermotor sebesar Rp1,965 triliun atau menurun 0,3% dibandingkan dengan realisasi pada periode yang sama tahun sebelumnya sebesar Rp1,971 triliun. Rasio klaim lini usaha kendaraan bermotor pada kuartal I/2018 tercatat 41% atau membaik dibandingkan dengan pada periode yang sama tahun sebelumnya sebesar 48,1%.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber : Bisnis Indonesia
Berita Lainnya
Berita Pilihan
- Warga Jogja Kini Bisa Pesan Bight Gas 12 Kg via WA Milik Pertamina
- Harga Emas Hari Ini, Logam Mulia Antam, UBS dan Galeri24, 18 Nov 2025
- Cukai Minuman Berpemanis dalam Kemasan Tetap Lanjut
- Impor Pakaian Bekas Dilarang, Mendag Fokus Penindakan
- Hungaria Catat Rekor Redenominasi Terbesar, Hapus 29 Nol Sekaligus
Advertisement
Jadwal SIM Keliling Kota Jogja Hari Ini, 21 November 2025
Advertisement
Advertisement
Berita Populer
Advertisement
Advertisement




