Advertisement
Harga Cabai Stabil Tinggi
Ilustrasi cabai - Reuters
Advertisement
Harianjogja.com, JOGJA—Harga cabai berbagai varian mengalami penurunan. Namun, kondisi harga saat ini masih terbilang stabil tinggi.
Berdasarkan data hasil pantauan harga oleh Dinas Perindustrian dan Perdagangan (Disperindag) DIY di Pasar Kranggan, Beringharjo, dan Demangan harga cabai sudah mulai menunjukkan penurunan. Harga rata-rata cabai merah keriting dari Rp52.333 per kilogram (kg) turun menjadi Rp51.667 per kg. Cabai merah besar juga turun harga dari Rp57.333 per kg menjadi Rp54.000 per kg. Adapun cabai rawit hijau turun dari Rp51.000 per kg menjadi Rp49.333 per kg serta cabai rawit merah dari Rp47.333 menjadi Rp44.000 per kg.
Advertisement
Kepala Bidang Perdagangan Dalam Negeri Disperindag DIY Yanto Apriyanto mengungkapkan meskipun ada penurunan harga, tetapi harga cabai masih tergolong stabil tinggi. Hal ini disebabkan harga cabai dari tingkat petani sudah tinggi. "Harga di pasar lelang Kulonprogo tadi malam [Minggu] sudah mencapai Rp48.000 per kg dan ini dikirim untuk Sumatra dan Jakarta," ujar dia, Senin (8/7).
Ia mengatakan pasokan cabai untuk DIY selain berasal dari Kulonprogo juga berasal dari Magelang, Jawa Tengah. Permintaan cabai di DIY cukup tinggi padahal dalam sehari petani menghasilkan panen sekitar 12 ton.
Sementara, untuk harga bahan pangan lainnya masih fluktuatif. Ia menjelaskan untuk telur harga masih fluktuatif. Ada kenaikan, tetapi tidak begitu tinggi. Harga telur di kisaran Rp22.000 dan Rp23.000 per kg. Untuk bawang putih fluktuasi dipengaruhi faktor permintaan, sedangkan pemenuhan stok sudah terpenuhi dan tersedia. Harga pun masih di bawah harga acuan pemerintah. "Sementara harga daging ayam sudah ideal sesuai harga acuan pemerintah. Hanya saja untuk peternak harga live bird/ karkas harga sudah membaik dan kondisi ini di tingkat peternak tidak lagi over supply sehingga serapan di pasar sudah bagus," terang dia.
Tim Pemantau Harga Disperindag DIY Sumarno mengungkapkan harga cabai merah keriting di Pasar Beringharjo sebesar Rp48.000 per kg, cabai merah besar Rp52.000 per kg, cabai rawit merah Rp38.000 per kg, dan cabai rawit hijau Rp46.000 per kg. "Harga cabai rawit merah turun dari sebelumnya Rp47.000 per kg. Lainnya stabil," kata dia.
Ia mengungkapkan tingginya harga cabai dipengaruhi stok cabai yang berkurang karena panen di petani hampir habis. Selain itu, banyak permintaan terutama dari Sumatra dan Jakarta. "Kenaikan harga karena musim libur sekolah, banyak kuliner membutuhkan cabai, dan banyak hajatan, pernikahan, khitanan, dan syawalan. Jogja merupakan tujuan wisata yang menyediakan berbagai inovasi kuliner sesuai selera para wisatawan dan kebanyakan rasa pedas karena suhu yang kadang dingin di Jogja," terang dia.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Berita Lainnya
Berita Pilihan
Advertisement
Cek Lokasi Jadwal SIM Keliling di Bantul, Sabtu 8 November 2025
Advertisement
5 Air Terjun Terindah dari Jawa hingga Sumatra, Pesonanya Bikin Takjub
Advertisement
Berita Populer
- Kemenko Pemberdayaan Masyarakat Dorong UMKM Kebumen Berdaya Finansial
- Kasus Penipuan Digital di DIY Melonjak, OJK: Kerugian Rp129 Miliar
- Cadangan Devisa RI Naik Jadi 149,9 Miliar Dolar AS
- Ini Jadwal Lengkap Maganghub Kemnaker Batch 2 Tahun Ini
- Bulog Siapkan 100 Gudang Beras Baru dengan Anggaran Rp5 Triliun
- Pemerintah Siapkan Rebranding Pasar Pakaian Bekas Jadi Pusat Lokal
- Sebanyak 78.740 Orang Menganggur di DIY Per Agustus 2025
Advertisement
Advertisement



