Advertisement
Erick Thohir: Merah Putih Fund Siap Gelontorkan Dana ke Startup Indonesia

Advertisement
Harianjogja.com, JAKARTA - Menteri BUMN Erick Thohir mengatakan pemerintah akan meluncurkan Merah Putih Fund untuk menyalurkan pendanaan dan pendampingan startup di Indonesia pada Desember 2021.
“Kami siapkan Merah Putih Fund yang akan diluncurkan oleh Bapak Presiden, kalau tidak meleset pertengahan Desember,” kata Erick dalam Digital Technopreneur Fest dan Technopreneur Campus FORBIS 2021, Sabtu (20/11/2021).
Advertisement
Erick mengatakan Merah Putih Fund bertujuan untuk menyalurkan pendanaan, pendampingan dan penjamin (offtaker) untuk melahirkan lebih banyak unikorn di Indonesia.
Erick menilai potensi lahirnya unikorn baru di Indonesia masih sangat besar. Hanya saja selama ini, investasi yang masuk ke unikorn kebanyakan berasal dari asing, dan masyarakat Indonesia marah.
“Kenapa kita marah? Kita sendiri tidak pernah mengintervensi kegiatan digital ini,” kata Erick.
Dia mengatakan peluncuran Merah Putih Fund oleh pemerintah memiliki tiga hal yang saling terhubung. Startup yang didanai nanti memiliki beberapa syarat yang harus dipenuhi.
Pertama, founder berasal dari Indonesia. Kedua, perusahaannya beroperasi di Indonesia. “Ketiga, go public-nya harus di Indonesia,” kata Erick.
Sebelumnya, dalam kunjungan ke Denpasar, Bali September 2021, Menteri BUMN Erick Thohir mengatakan bahwa investasi perusahaan pelat merah di startup menjadi bagian besar dalam program transformasi BUMN.
Selain itu, perusahaan milik negara juga akan menyiapkan ekosistem yang mendukung pengembangan perusahaan rintisan berbasis teknologi. “Kami akan dukung besar-besaran startup di Indonesia dengan kekuatan investasi,” Erick.
Saat itu Erick sudah menyinggung mengenai Merah Putih Fund. Rencananya Presiden Joko Widodo (Jokowi) atas dorongan Kementerian BUMN akan meluncurkan progam besar terkait dengan startup itu pada minggu kedua Desember 2021.
“Setelah launching kita akan training 10.000 startup agar berkelanjutan. Lalu undang 10 top investor,” ujarnya.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber : JIBI/Bisnis Indonesia
Berita Lainnya
Berita Pilihan
- Harga Ayam Hidup Melambung Tinggi, Menteri Pertanian Janjikan Turun dalam Sepekan
- Ditolak China, 10 Pesawat Boeing 737 MAX Dilirik Air India
- Cek Harga Emas Hari Ini, Sabtu 26 April 2025, Logam Mulia Antam-UBS Naik
- Menilik Hidrogen sebagai Peluang Ekonomi Baru
- Triwulan I 2025, KAI Daop 6 Berhasil Mengangkut 83.316 Ton Barang
Advertisement

Antisipasi Tsunami, 29 EWS Dipasang di Pesisir Selatan Bantul
Advertisement

Asyiknya Interaksi Langsung dengan Hewan di Kampung Satwa Kedung Banteng
Advertisement
Berita Populer
- Hilirisasi Sarang Burung Walet, Badan Karantina Indonesia Dorong Terealiasi Tahun Ini
- Harga Emas Hari Ini, Antam, UBS dan Galeri24 Kompak Turun
- Cek Harga Pangan Hari Ini, Minggu 27 April 2025, Cabai dan Telur Turun
- Eksplor Magelang Bersama Skuter Matik Besar New Honda PCX160
- Kolaborasi Astra Motor Bersama Ditlantas Polda DIY dan Dishub Yogyakarta, Bagi Tips Aman di Pesimpangan untuk Kartini Muda
- Wangi Lab Rayakan Satu Tahun Berdiri dan Meresmikan Wangi Lab Academy
- Ekonom: Pertamina Mandalika Racing Series 2025 Bisa Mendongkrak Ekonomi Nasional
Advertisement
Advertisement