Luar Biasa! Bank BPD DIY Salurkan Zakat Senilai Rp1,1 Miliar
Advertisement
Harianjogja.com, JOGJA—Bank BPD DIY membagikan zakat dalam bentuk sembako dan program pemberdayaan masyarakat senilai Rp1,1 miliar. Seremoni pembagian zakat dilaksanakan di Kantor Dinas Lingkungan Hidup Kota Jogja, Jumat (14/4/2023).
Ketua Unit Pengelola Zakat (UPZ) Mushola Amanah sekaligus Pemimpin Unit Usaha Syariah Bank BPD DIY, Arif Wijayanto menyampaikan pembagian zakat ini ditujukan kepada panti asuhan, panti jompo, buruh gendong, dan pekerja di lingkungan DLH Kota Jogja yang telah melaksanakan dharma bakti untuk kebersihan Kota Jogja.
Advertisement
Jumlah paket yang didistribusikan sebanyak 7.725 paket sembako. Paket yang dibagikan kepada masyarakat kurang mampu ini nilainya sebesar Rp927 juta. Kemudian untuk program pemberdayaan ekonomi sebesar Rp200 juta, sehingga jika ditotal jumlah bantuan yang disalurkan senilai Rp1,12 miliar. "Jumlah paket sembako yang kami distribusikan sebanyak 7.725. Tidak hanya di Kota Jogja, pembagian juga menyasar ke Kabupaten lain di DIY," ucapnya.
BACA JUGA: BPD DIY Kembali Sabet Penghargaan dari Infobank, Begini Resepnya dari Sang Dirut
Kemudian untuk program pemberdayan ekonomi, BPD DIY bekerjasama dengan Baznas Kota Jogja, Masjid Jogokariyan, LPPM UMY, UAD, UNISA, Yayasan Yatim Mandiri cabang Yogyakarta, program Smart Farm melalui inisiatif Zakat Indonesia cabang Yogyakarta.
"Kerja sama dengan LPPM universitas, kami ikuti dalam rangka pemberdayaan masyarakat. Jadi total yang kami keluarkan Rp1,1 miliar," lanjutnya.
Dia menjelaskan zakat ini dihimpun dari karyawan BPD DIY dan juga corporate social responsibility (CSR) BPD DIY. Jumlah zakat yang disalurkan pada momen lebaran tahun ini adalah zakat yang berhasil dihimpun di sepanjang 2022 lalu.
"Kami tidak menggalang dana dari luar, kami kan juga buat lembaga pengelola zakat, infak, dan sedekah, menggunakan nama Mushola Amanah. Zakat sebagian besar berasal dari karyawan-karyawan sendiri," ucapnya.
Kadis Lingkungan Hidup Kota Jogja, Sugeng Darmanto menyampaikan apresiasi dan ucapan terima kasih atas bantuan yang diberikan oleh Bank BPD DIY. Menurutnya ini momen positif dan harus digarisbawahi bahwa berbagi itu indah."Kami ucapkan terima kasih. [zakat] yang diserahkan ke jajaran kami akan bermanfaat, dan semoga BPD akan lebih maju lagi," ujar dia. (BC)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Berita Lainnya
Berita Pilihan
- Ribuan Orang Teken Petisi Tolak PPN 12 Persen
- Harga Emas Antam Hari Ini 20 November Naik Signifikan, Rp1.498 Juta per Gram
- Garuda Indonesia Dukung Rencana Pemerintah Turunkan Harga Tiket Pesawat
- Dampak Aksi Boikot 47 Gerai KFC Tutup, 17 Restoran Pizza Hut Berhenti Beroperasi
- Harga Emas Antam Hari Ini 18 November 2024 Naik Signifikan, Rp1.476 Juta per Gram.
Advertisement
Kejati DIY Ungkap Belum Ada Persiapan Khusus untuk Pemindahan Terpidana Mati Mary Jane
Advertisement
Ini Lima Desa Wisata Paling Mudah Diakses Wisatawan Menurut UN Tourism
Advertisement
Berita Populer
- OJK: KUR Tidak Termasuk Utang Macet yang Bisa Dihapus
- Pertumbuhan Ekonomi Indonesia Diprediksi Capai 4,7 hingga 4,9 Persen di 2025
- Harga Bitcoin Pecah Rekor, Investor Diminta Berhati-hati Titipkan Dana Investasinya
- Sah! Maya Watono Jabat Direktur Utama Holding BUMN InJourney, Berikut Profilnya
- Prabowo Raih Komitmen Investasi 8,5 Miliar Dolar AS dari Lawatannya ke Inggris
- Ribuan Orang Teken Petisi Tolak PPN 12 Persen
- Bea Cukai DIY Sebut Hampir Semua Stakeholder Sepakti Penerapan Cukai Minuman Berpemanis
Advertisement
Advertisement