Advertisement

Pelanggan Indosat Dapat Nikmati Zona Unlimited selama Mudik

Holy Kartika Nurwigati
Rabu, 13 Juni 2018 - 22:17 WIB
Nina Atmasari
Pelanggan Indosat Dapat Nikmati Zona Unlimited selama Mudik Zona booth IM3 Ooredoo. - Ist/IM3 Ooredoo

Advertisement

Harianjogja.com, JAKARTA-Menyambut Lebaran 1439 H, Indosat Ooredoo mempersiapkan berbagai program menarik bagi pelanggannya yang melakukan mudik ke kota masing-masing. Selain paket Unlimited, hadir juga Zona Unlimited Mudik Anti Boring Indosat Ooredoo yang berada di beberapa titik penting jalur mudik Lebaran.

"Bagi pelanggan Indosat Ooredoo saat mudik lebaran kami hadirkan Zona Unlimited Mudik Anti Boring untuk menemani perjalanan mudik. " ujar Acting Chief Sales and Distribution Officer Indosat Ooredoo, Andri Pranata dalam rilisnya, Rabu (13/6/2018).

Advertisement

Para pelanggan bisa mengunjungi zona booth IM3 Ooredoo yang hadir 7-14 Juni 2018 yang ditempatkan di beberapa titik jalur mudik utama. Antara lain bisa ditemui di stasiun, bandara, pelabuhan dan rest area.

"Tersedia berbagai layanan gratis yang diberikan untuk pelanggan saat mengunjungi Zona Unlimited tersebut seperti, gratis bersih-bersih kaca mobil, hadiah voucher belanja dan ada juga kompetisi social media berhadiah," imbuh Andri.

Indosat Ooredoo juga menghadirkan program paket Unlimited untuk pengguna yang suka melakukan streaming dan akses sosial media. Paket Unlimited kini hadir dengan tambahan pilihan paket tiga hari dan tujuh hari. Pelanggan bisa menikmati akses Unlimited ke YouTube dan semua aplikasi populer mulai dari Rp5.000.

Paket Unlimited ini berbeda dengan paket internet yang lain, dimana Indosat Ooredoo menawarkan untuk pelanggannya akan tetap bisa akses ke semua aplikasi. Bahkan ketika kuota utama habis dan kecepatan internet dari pelanggan juga tidak akan terpengaruh.

Disamping paket menarik Unlimited yang ditawarkan untuk pelanggannya, Indosat Ooredoo juga memberikan bonus pulsa sebesar 50% setelah pelanggan melakukan isi ulang pulsa. Khusus bagi pelanggan prabayar IM3 Ooredoo. Promo ini bisa didapatkan oleh pelanggan dengan cara tekan *123*3#.

Menghadapi lebaran 2018 Indosat Ooredoo telah mempersiapkan layanan dengan melakukan peningkatan kapasitas jaringan, dan mendukung kelancaran dan kenyamanan berkomunikasi bagi pelanggannya.

Indosat Ooredoo membuktikan kesiapan jaringan di sepanjang jalur dan kota mudik, dengan melakukan uji jaringan di kota dan jalur mudik Semarang-Demak-Kudus.

“Ketiga kota tersebut merupakan bagian dari jalur Pantura yang juga menjadi jalur mudik padat di pesisir utara Jawa Tengah menuju Jawa Timur,” jelas Andri.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Advertisement

Harian Jogja

Video Terbaru

Advertisement

Harian Jogja

Advertisement

alt

Jadwal Kereta Bandara YIA Xpress Sabtu 27 April 2024, Tiket Rp50 Ribu

Jogja
| Sabtu, 27 April 2024, 02:27 WIB

Advertisement

alt

Sandiaga Tawarkan Ritual Melukat ke Peserta World Water Forum di Bali

Wisata
| Sabtu, 20 April 2024, 19:47 WIB

Advertisement

Advertisement

Advertisement