Advertisement
Distribusi Logistik Kebutuhan Masyarakat Dipasikan Lancar saat Ramadan 2024

Advertisement
Harianjogja.com, JAKARTA—Arus distribusi logistik kebutuhan masyarakat dipastikan berjalan lancar selama bulan Ramadan 1445 Hijriah. Hal ini diutarakan Menteri Perhubungan (Menhub) Budi Karya Sumadi.
"Saya telah menginstruksikan jajaran Kemenhub untuk memastikan kelancaran distribusi logistik serta berkoordinasi dengan pihak terkait seperti kementerian/lembaga dan pemda agar bahan pokok, bahan penting, dan barang lainnya dapat memenuhi kebutuhan masyarakat selama Ramadan," kata Menhub saat menghadiri Pasar Sembako Murah dalam menyambut Ramadan 1445 Hijriah yang diselenggarakan kelompok Masyarakat Cinta Masjid Indonesia (MCMI) di Jakarta, Sabtu (2/3/2024).
Advertisement
Menhub juga mengapresiasi langkah kelompok masyarakat yang turut andil dalam pendistribusian pangan bagi rakyat secara umum.
Menurut Menhub, gerakan-gerakan kelompok masyarakat yang turut membantu distribusi pangan sangat bermanfaat. Apalagi, bulan Ramadan juga menjadi momentum untuk saling berbagi.
"Saya mengapresiasi apa yang dilakukan oleh MCMI ini. Saya menilai langkah ini menambah titik-titik distribusi pangan ke masyarakat. Saya pun beberapa kali dengan Bapak Presiden dan Kepala Badan Pangan Nasional mendistribusikan pangan ke seluruh Indonesia," kata Menhub melalui keterangan yang diterima Sabtu.
Ia mengatakan dengan adanya pasar sembako murah tersebut, masyarakat dapat membeli bahan-bahan kebutuhan pokok dengan harga yang lebih rendah daripada harga di pasaran.
BACA JUGA: Siaga Darurat Bencana Hidrometeorologi di Bantul Diperpanjang
Hal itu dapat menjaga daya beli masyarakat menjelang bulan Ramadan sekaligus membantu masyarakat yang sedang mengalami kesulitan ekonomi.
Diketahui, Presiden Joko Widodo (Jokowi) meminta kementerian/lembaga terkait untuk menjaga persediaan dan stabilitas harga pangan jelang bulan Ramadan, yang diperkirakan berlangsung pertengahan Maret hingga April 2024.
Perintah itu dia sampaikan dalam Sidang Kabinet Paripurna Persiapan Ramadan dan Idulfitri 1445 Hijriah, Rencana Kerja Pemerintah, Kerangka Ekonomi Makro (KEM), dan Pokok-pokok Kebijakan Fiskal (PPKF) Tahun 2025 yang diselenggarakan di Istana Negara, Jakarta, Senin (26/2/2024).
"Bulan Maret kami akan memasuki bulan Ramadan dan di bulan April kita akan merayakan Idulfitri. Saya minta seluruh kementerian/lembaga terkait agar waspada dan memastikan masyarakat dapat beribadah dengan tenang dan khusyuk," kata Presiden Jokowi.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber : Antara
Berita Lainnya
Berita Pilihan
- Berikut Dampak Kebijakan Trump Terhadap Harga Emas dan Nilai Tukar Rupiah Menurut Pakar
- Pengamat: Rupiah Melemah Karena Perang Dagang AS
- Arus Balik, KAI Daop 6 Yogyakarta Berangkatkan 28.319 Pelanggan
- Neraca Perdagangan Indonesia Surplus, Tapi Kini Terancam Kebijakan Tarif Donald Trump
- Donald Trump Berlakukan Tarif Timbal Balik di Hari Pembebasan
Advertisement

Libur Lebaran, Kunjungan Wisatawan ke Kaliurang Merangkak Naik
Advertisement
Advertisement
Berita Populer
- InJourney: Puncak Arus Balik di 37 Bandara di Indonesia pada 7 April 2025
- Donald Trump Berlakukan Tarif Timbal Balik di Hari Pembebasan
- Kepala Penelitian AI Meta Mendadak Mundur, Meta Platforms Inc Berisiko Kesulitan Bersaing dengan Kompetitor
- Okupansi Hotel di DIY Turun 20% Dibandingkan Lebaran Tahun Lalu
- Hari Ketiga Lebaran, 40 Ribu Lebih penumpang Kereta Api Kembali ke Jakarta
- Perdana Menteri Kanada Sebut Kebijakan Tarif Trump Bakal Ubah Fundamental Perdagangan Global
- Kebijakan Tarif Donald Trump Bisa Memicu Resesi Ekonomi di Indonesia
Advertisement
Advertisement