Advertisement
Menhub Dudy Upayakan Harga Tiket Pesawat Bisa Turun Lagi Jelang Lebaran 2025
![Menhub Dudy Upayakan Harga Tiket Pesawat Bisa Turun Lagi Jelang Lebaran 2025](https://img.harianjogja.com/posts/2025/02/06/1203266/tiket-pesawat-freepik.jpg)
Advertisement
Harianjogja.com, JAKARTA—Kementerian perhubungan tengah mengupayakan agar harga tiket pesawat bisa turun lagi menjelang libur Lebaran 2025. Menteri Perhubungan (Menhub) Dudy Purwagandhi penurunan harga tiket pesawat dapat memberikan dampak positif terhadap industri penerbangan nasional.
Dudy menjelaskan Kementerian Perhubungan telah dan akan terus berkoordinasi dengan stakeholder yang berkaitan dengan angkutan udara untuk membahas rencana penurunan harga tiket pesawat pada masa Lebaran 2025.
Advertisement
“Pada prinsipnya, kami memiliki semangat yang sama untuk memberikan harga tiket pesawat yang terjangkau kepada masyarakat. Kita sama-sama berharap semoga kebijakan penurunan harga tiket pesawat dapat kembali diterapkan pada masa angkutan Lebaran tahun ini,” kata Menhub Dudy, Rabu (5/2/2025)
Dudy mengklaim kebijakan diskon tiket pesawat memberikan dampak positif terhadap industri penerbangan nasional.
Hal tersebut tercermin dari data Kemenhub yang memperlihatkan penerbangan domestik mengalami pertumbuhan sebesar kurang lebih 10,3 persen secara year on year (YoY) dengan rata-rata load factor 80%. Angka ini lebih tinggi dibandingkan dengan periode Nataru 2023/2024 yang berada di angka 5 persen (YoY).
BACA JUGA: Tiket Pesawat Domestik Masih Berpotensi Mahal
Di sisi lain, data tersebut jauh dibandingkan dengan laporan Badan Pusat Statistik (BPS).
Melansir data BPS, jumlah penumpang pada angkutan udara domestik naik month to month atau secara bulanan sebesar 19,29% menjadi 5,9 juta orang sepanjang Desember 2024 dibandingkan dengan November yang tercatat sebesar 4,93 juta. Adapun secara yoy, peningkatan tercatat sebesar 4,76% dibandingkan dengan periode yang sama 2023.
Plt. Kepala BPS Amalia Adininggar Widyasanti mengatakan peningkatan jumlah penumpang angkutan udara khususnya domestik sepanjang Desember 2024 akibat adanya stimulus tiket pesawat murah serta momentum Natal dan Tahun Baru (Nataru) 2024/2025.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber : Bisnis.com
Berita Lainnya
Berita Pilihan
- Menhub Dudy Upayakan Harga Tiket Pesawat Bisa Turun Lagi Jelang Lebaran 2025
- Tragedi di Pantai Drini, Puspar UGM Sebut Aspek Keamanan dan Keselamatan Berwisata Harus Diutamakan
- Pengecer Boleh Berjualan Lagi, Pemda DIY Pastikan Stok dan Harga LPG 3 Kg Stabil
- Per Januari 2025, Piutang 10 Ribu UMKM Telah Dihapus Pemerintah
- BPS Mencatat Harga Beras Eceran Makin Mahal, Tembus Rp14.616 per Kilogram
Advertisement
![alt](https://img.harianjogja.com/posts/2025/02/06/1203288/perselingkuhan.jpg)
Terlibat Perselingkuhan, Dua ASN di Lingkup Pemkab Gunungkidul Dipecat
Advertisement
Advertisement
Berita Populer
- Ekonom UGM Menilai Efisiensi Anggaran Harus Dilakukan Secara Cermat
- Empat IKM Asal Sleman Ikuti Pameran INACRAFT di Jakarta, Jadi Peluang Kenalkan Produk Lokal
- Ekonomi DIY 2024 Tumbuh 5,03 Persen, Tertinggi di Pulau Jawa
- Tingkat Konsumsi Rumah Tangga Rendah, Belum Bisa Seperti Sebelum Pandemi
- Per Januari 2025, Piutang 10 Ribu UMKM Telah Dihapus Pemerintah
- Pengecer Boleh Berjualan Lagi, Pemda DIY Pastikan Stok dan Harga LPG 3 Kg Stabil
- Tragedi di Pantai Drini, Puspar UGM Sebut Aspek Keamanan dan Keselamatan Berwisata Harus Diutamakan
Advertisement
Advertisement