Advertisement
PEREDARAN UANG LEBARAN : Penyaluran Uang Baru di Jogja Telah Mencapai Rp70 miliar

Advertisement
Peredaran uang lebaran di DIY telah dipersiapkan oleh Bank Indonesia. Hingga pertengahan puasa, telah mencapai Rp70 miliar
Harianjogja.com, JOGJA-Kantor Perwakilan Bank Indonesia (KPBI) sudah menyalurkan lebih dari Rp70 miliar uang baru untuk keperluan menjelang Lebaran 2015.
Advertisement
Deputi Kepala KPBI DIY Hilman Tisnawan mengatakan, serapan uang baru sampai Senin (30/6/2015) untuk Lebaran masih dikatakan sedikit. Diperkirakan, sampai akhir Ramadan, uang baru yang terserap sebanyak Rp150 miliar hingga Rp200 miliar.
“Itu untuk pecahan uang kecil. Sementara, pecahan uang yang besar disiapkan untuk ATM,” ujar dia kepada wartawan di KPBI DIY, Jogja, Selasa (30/6/2015).
Ia mengatakan, seharusnya masyarakat tidak perlu lagi mengantre panjang di KBPI DIY. Pasalnya, KPBI DIY telah menyiapkan 15 titik penukaran uang dengan melibatkan 15 bank. Mulai 6 Juli hingga 15 Juli 2015, penukaran uang dilayani setiap hari.
Ada pun 15 titik yang dimaksud yaitu di sekitar kantor Kecamatan Pakualaman, Kota Jogja, Kepatihan, Kabupaten Sleman, Kabupaten Bantul, Kabupaten Kulonprogo, Kabupaten Gunungkidul, Polda DIY, Polres Sleman, RSUP Dr.Sardjito, TVRI, Stasiun Tugu, Jogokariyan, Universitas Sanata Dharma, dan Pasar Temon Kulonprogo.
Sementara, bank yang terlibat dalam pelayanan penukaran uang ini adalah BI, BPD, BNI, BRI, BII, CIMB Niaga, Bukopin, Danamon, Mega, BTN, Bank Syariah Mandiri, NISP, Mandiri, Muamalat, dan Panin. “Kami tidak membatasi penukaran uang, tapi juga kami sesuaikan dengan kemampuan kami karena manajemen kas harus mengatur uang yang keluar,” jelas dia.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Berita Lainnya
Berita Pilihan
- Ini Upaya OJK DIY Tekan Gap Literasi dan Inklusi Keuangan yang Masih Lebar
- Setoran Dividen BUMN untuk APBN Dialihkan ke Danantara, Kementerian Keuangan Putar Otak
- Nilai Investasi Pabrik Kendaraan Listrik di Indonesia Tembus Rp15,1 Triliun
- Asosiasi E-Commerce Diajak untuk Mencegah Perdagangan Ilegal Satwa Liar
- Serapan Tenaga Kerja DIY Capai 34.950 Orang dalam Setahun
Advertisement
Advertisement

Amerika Serikat Keluarkan Peringatan Perjalanan untuk Warganya ke Indonesia, Hati-Hati Terorisme dan Bencana Alam
Advertisement
Berita Populer
- Pertumbuhan Kredit dan Tabungan di Bank Syariah Melambat
- Harga Bahan Pangan Hari Ini Minggu 11 Mei 2025, Bawang Merah Rp39 Ribu hingga Cabai Rpp51 Ribu
- Libur Waisak 2025, KAI Commuter tambah 4 Perjalanan KRL Jogja Solo
- Libur Panjang Waisak, Asita DIY Sebut DIY dan Jawa Tengah Masih Jadi Favorit Wisatawan
- Ada Diskon Tambah Daya 50 Persen dari PLN, Cek Syaratnya
Advertisement