Advertisement
Developer Menunggu Perkembangan YIA

Advertisement
Harianjogja.com, JOGJA—Developer masih menunggu geliat kawasan Yogyakarta International Airport (YIA) meski ditarget pembangunan selesai sepenuhnya pada September atau Oktober.
Ketua Real Estate Indonesia (REI) DIY, Rama Adyaksa mengatakan saat ini pengembang belum banyak melihat geliat bandara, meski telah beroperasi secara terbatas. “Masih menganalisis peluang-peluang itu. Tetapi saat [YIA] berpotensi tumbuh dan pasar bagus, otomatis suplai akan banyak,” ucap Rama, Rabu (26/6).
Advertisement
Rama mengungkapkan potensi YIA sangat besar. Namun ada sejumlah hal yang perlu diperhatikan. Pertama kaitannya dengan infrastruktur, termasuk transportasi publik, dan pengembangan kawasan yang tertata. “Setahu saya [YIA] masih menghindari jalan tol, Jogja sampai bandara. Alternatifnya tentu dengan memperbaiki transportasi publik, yang menjangaku setiap wilayah, otomoatis sektor lain akan tumbuh,” katanya.
Dia juga berharap ada penjelasan tata ruang yang spesifik, agar tidak ada masalah di kemudian hari. “Jangan sampai karena tidak jelas, yang seharusnya diarahkan pertanian, perlu kejelasan bagi kita pelaku usaha agar tetap dalam regulasinya yang benar dan baik,” ujarnya.
General Manager Bandara Adisutjipto, Agus Pandu Purnama mengatakan target pembangunan pada September atau Oktober selesai dan diakhir tahun sudah full operation.
Ia mengungkapkan tren peningkatan penumpang juga terus terjadi. Saat ini sudah bisa mencapai 800-850 penumpang perhari, bahkan saat Lebaran sudah menyentuh 1.700 penumpang perhari. “Tidak hanya yang Jogja, tetapi penumpang dari Cilacap, Kebumen, Wonosobo dan daerah sekitar Kulonprogo telah memanfaatkan,” ucap Pandu.
Pandu menjelaskan tahun depan seluruh penerbangan diarahkan ke YIA. Adanya YIA diharapkan menjadi paling ramai. Apalagi Jogja memiliki destinasi wisata yang lengkap dan dirasa melebihi Bali.
Meski begitu, perlu peran semua komponen masyarakat yang memiliki visi sama untuk meningkatkan hidup masyarakat di Jogja melalui wisata. Dia mengatakan Jogja menjadi kota terindah di Indonesia dan jadi destinasi utama dengan peran serta pemerintah eaerah dan komponen yang ada seperti Association of The Indonesian Tours & Travel Agencies (Asita), Perhimpunan Hotel dan Restoran Indonesia (PHRI), dan masyarakat.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Berita Lainnya
Berita Pilihan
- Masuk Indonesia, Minuman Beralkohol dan Daging Babi Asal Amerika Serikat Tetap Kena Tarif Impor
- Ribut-Ribut Beras Oplosan, Kemendag Minta Produsen Tarik Beras dari Peredaran
- 10 Besar Produk Ekspor Nonmigas AS ke Indonesia yang Kini Dipatok Tarif 0 Persen
- Harga Emas Galeri24 dan UBS di Pegadaian Hari Ini, Mulai Rp996.000
- Bersiap Impor Minyak dari Amerika Serikat, Pertamina Minta Dukungan Aturan dari Pemerintah
Advertisement

Nelayan KulonprogoButuh SPBU Khusus untuk Meringankan Ongkos Produksi
Advertisement

Taman Kyai Langgeng Magelang Kini Sediakan Wisata Jeep untuk Berpetualang
Advertisement
Berita Populer
- Harga Emas Galeri24 dan UBS di Pegadaian Hari Ini, Mulai Rp996.000
- 10 Besar Produk Ekspor Nonmigas AS ke Indonesia yang Kini Dipatok Tarif 0 Persen
- Konsumsi Pertalite di Jawa Tengah dan DIY Turun 6 Persen
- Ribut-Ribut Beras Oplosan, Kemendag Minta Produsen Tarik Beras dari Peredaran
- Masuk Indonesia, Minuman Beralkohol dan Daging Babi Asal Amerika Serikat Tetap Kena Tarif Impor
- eL Hotel Yogyakarta - Malioboro Raih Penghargaan The Top 10% of Hotels Worldwide dalam Tripadvisor Travelers Choice Award 2025
Advertisement
Advertisement