Advertisement
Sambut MotoGP Mandalika 2023, Astra Motor Yogyakarta Gelar Nobar Bersama Keluarga Besar PMHY
Sambut MotoGP Mandalika 2023, Astra Motor Yogyakarta Gelar Nobar Bersama Keluarga Besar PMHY. - Istimewa
Advertisement
Harianjogja com, JOGJA—Ikut menyemarakkan seri GP Mandalika, Astra Motor Yogyakarta selaku main dealer wilayah DIY, Kedu dan Banyumas berkolaborasi dengan keluarga besar Paguyuban Motor Honda Yogyakarta (PMHY) gelar kegiatan Nonton Bareng (NoBar) GP Mandalika 2023 di JOA Coffee sebagai bentuk dukungan kepada para pembalap dari Honda (15/10).
Program ini diselenggarakan dengan tema “Terus Melesat Lebih Tinggi”. Selain untuk memperkuat silaturahmi antar komunitas Honda di wilayah Yogyakarta dan sekitarnya, kegiatan ini dilaksanakan untuk memperkuat dukungan komunitas Honda terhadap para pembalap kebanggan Indonesia.
Advertisement
"Indonesia menjadi tuan rumah untuk kedua kalinya dalam ajang MotoGP di Pertamina Mandalika International Street Circuit. Melalui kegiatan ini kami mengajak member komunitas untuk semakin mengenal dunia balap sepeda motor. Termasuk pembalap Indonesia yang sudah ikut serta dalam kompetisi tingkat internasional.” Ungkap Marketing Manager Astra Motor Yogyakarta Henry Setiawan.
Terdapat 50 bikers berasal dari PMHY diantaranya, RR Squad Jogja, Jogja CBR Riders Independent (JCRI), Komunitas CBR Indonesia (KCI) Yogyakarta, Honda Street Fire Club Indonesia (HSFCI) Yogyakarta, Honda ADV Nusantara (HANTARA) Chapter Yogyakarta, Honda ADV Indoensia (HAI) Chapter Yogyakarta, Honda PCX Club Indonesia (HPCI) Chapter Yogyakarta, Vario 160 Riders Indonesia (VIORI) Chapter Yogyakarta, Djogja Vario Indie Community (DAVINCI), Supra Mania Ngayogyakarto (SUMANTO), dan Jogja Sonic Rider Club (JSRC).
Kegiatan diawali dengan para bikers berkumpul di Astra Motor Safety Riding Center Yogyakarta, lalu mendapatkan suguhan mengenai handling motor CBR250RR oleh Muhammad Ali Iqbal selaku Instruktur Safety Riding Supervisor, dilanjutkan dengan SUNMORI melalui rute SRC hingga finish di JOA Coffee sebagai titik kumpul NoBar.
Selain Nonton Bareng, terdapat serangkaian kegiatan lainnya seperti sosialisasi Honda Community ID, Keseruan berkomunitas dan diakhiri dengan kemeriahan kuis doorprize yang telah disediakan oleh Astra Motor Yogyakarta.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Berita Lainnya
Berita Pilihan
Advertisement
Ukur Produksi Sampah Warga, DLH Jogja Pasang Timbangan di 13 Depo
Advertisement
Advertisement
Berita Populer
- BEI Yogyakarta Target Tambah 50.000 Investor hingga 2025
- BPOM dan Polri Gerebek Gudang Obat Kuat Ilegal Beromzet Miliaran
- Redenominasi Rupiah Dipercepat, Ini Syarat dan Tahapannya
- Harga Emas Logam Mulia Antam, UBS dan Galeri24 Hari Ini Naik Lagi
- Impor Pakaian Bekas Dilarang, Mendag Fokus Penindakan
- Harga Emas dan Perak Diramal Pecah Rekor Baru pada 2026
- Distribusi Minyakita Akan Dialihkan ke BUMN Pangan
Advertisement
Advertisement




