Advertisement

PLN Tebar Senyuman di Hari Pelanggan Nasional

Media Digital
Kamis, 05 September 2019 - 13:27 WIB
Bernadheta Dian Saraswati
PLN Tebar Senyuman di Hari Pelanggan Nasional Kegiatan Hari Pelanggan Nasional PLN. - Harian Jogja/Ist

Advertisement

Harianjogja.com, JOGJA - Memperingati Hari Pelanggan Nasional yang jatuh pada hari Rabu (4/9/2019), PLN UP3 (Unit Pelaksana Pelayanan Pelanggan) Yogyakarta melakukan serangkaian program menyapa pelanggan. Dengan tajuk Senyum Pelanggan Indonesia Benderang, PLN berharap dapat selalu memberikan yang terbaik kepada pelanggan.

Dalam rangkaian acara Hari Pelanggan kali ini, PLN UP3 Yogyakarta memberikan bantuan pemeriksaan instalasi listrik ke sejumlah lembaga pendidikan non komersial, sosial daya maksimal 2200 VA dengan target 28 lokasi. Dalam hal ini PLN bekerja sama dengan Lembaga Instalasi Teknik Tegangan Rendah (LIT TR ) setempat.

Advertisement

Kegiatan kunjungan pelanggan Tok Tok Wow PLN secara door to door memberikan kejutan bagi pelanggan yang paling disiplin dalam membayar rekening listrik, kooperatif pada saat pemeliharaan jaringan. Menyapa, berdialog dan mendengar suara pelanggan besar diantaranya Sleman City Hall, Kantor Kepatihan dan JIH.

Momen ini dimanfaatkan oleh PLN sebagai ajang silaturahmi dan mendapatkan masukan untuk perbaikan layanan konsumen. Rangkaian kegiatan yang mengusung tagline ‘Tiada Hari Tanpa Senyum. Senyum Kami untuk Senyum Pelanggan’ ini juga diisi dengan kunjungan ke beberapa lembaga konsumen seperti YLKI.

Eric Rossi Pryo Nugroho Manajer Unit Pelayanan Pelanggan Yogyakarta menyampaikan bahwa kegiatan di Hari Pelanggan ini selain untuk mempererat hubungan kepada pelanggan, PLN juga membuka kesempatan seluas-luasnya bagi para pelanggan untuk dapat memberikan kritik dan saran demi peningkatan kualitas pelayanan PLN kepada para pelanggan.

Saat ini bisnis/industri sedang tumbuh pesat di Jogja, yang menjadi wilayah kerja PLN UP3 Yogyakarta. Oleh sebab itu, PLN dituntut untuk memberikan pelayanan terbaik sebagai bentuk kontribusi ikut mendukung pertumbuhan ekonomi.

Potensi pelanggan Premium di Jogja saat ini adalah RS JIH , KFC, RS Panti Rapih, RPH Saliman, TB Mitra 10, PT Jonathan Bintang Utama. Layanan premium merupakan layanan prioritas yang mengedepankan jaminan pasokan listrik kepada pelanggan. Berbagai manfaat dan keistimewaan akan diperoleh bila menjadi pelanggan premium, diantaranya tingkat keandalan lebih tinggi dibanding layanan regular.

"Di samping itu pelanggan premium akan disuplai lebih dari satu pasokan listrik (alternative supply) sehingga tidak mengalami pemadaman saat terjadi gangguan di jalur utama”, ungkap Eric.

Kantor Kepatihan DIY yang merupakan salah satu pelanggan premium memberikan testimoni bahwa dengan mengikuti layanan premium PLN ini, lingkungan Pemda DIY listrik di komplek kepatihan siap untuk melayani pimpinan, masyarakat/tamu.

Saat ini PLN UP3 Yogyakarta mempunyai pelanggan sebanyak 1.228.979 pelanggan yang sebagian besar sebanyak 92,25 persen, merupakan dari Rumah Tangga

Guna memaksimalkan pelayanan terhadap para pelanggan, PLN membuka layanan pengaduan pelanggan melalui berbasis teknologi seperti layanan telepon PLN di nomor 123, website www.pln.co.id yang bisa diakses dengan mudah baik melalui komputer maupun telepon pintar, tidak hanya itu, pelanggan juga bisa menyampaikan pengaduannya melalui aplikasi PLN Mobile yang bisa diunduh di Google Play Store dan App Store. (*)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Advertisement

Harian Jogja

Video Terbaru

Advertisement

Harian Jogja

Advertisement

alt

Tidak Berizin, Satpol PP Jogja Menyegel Empat Reklame Papan Nama Toko

Jogja
| Jum'at, 19 April 2024, 15:27 WIB

Advertisement

alt

Sambut Lebaran 2024, Taman Pintar Tambah Wahana Baru

Wisata
| Minggu, 07 April 2024, 22:47 WIB

Advertisement

Advertisement

Advertisement