Advertisement

Panen Padi Masih Minim, Ini Update Harga Beras DIY

Anisatul Umah
Senin, 08 Januari 2024 - 13:07 WIB
Sunartono
Panen Padi Masih Minim, Ini Update Harga Beras DIY Petani mencabut benih untuk ditanam. - ilustrasi - Antara

Advertisement

Harianjogja.com, JOGJA—Badan Pusat Statistik (BPS) DIY mencatat harga Gabah Kering Panen (GKP) pada Desember 2023 mulai turun dampak dari adanya panen di Kulonprogo dan Bantul.

Menanggapi hal ini, Dinas Perindustrian dan Perdagangan (Disperindag) DIY menyampaikan panen padi saat ini masih relatif kecil atau minim. Kepala Disperindag DIY Syam Arjayanti menyampaikan data harga beras sejak 2 - 5 Januari 2024 untuk beras premium masih di posisi yang sama Rp13.606 per kg dan beras medium Rp12.750 per kg.

Advertisement

BACA JUGA : 1.068,6 Hektare Lahan Pertanian di Sleman Terancam Gagal Panen

"Panen padi saat ini masih relatif kecil dibandingkan luasan total lahan sawah yang ada," ucapnya, Senin (8/01/2024).

Menurutnya petani yang panen saat ini adalah petani yang beririgasi secara teknis. Sementara mayoritas petani mengandalkan tanah hujan. "Mayoritas masih mengandalkan tadah hujan, saat ini rata-rata petani baru mulai tanam," katanya.

Sebelumnya Kepala BPS DIY, Herum Fajarwati mengatakan harga gabah Desember 2023 secara bulanan atau (month-to-month/mtm) untuk GKP turun di tingkat petani 3,25% menjadi Rp6.655 per kg dan GKP di tingkat penggilingan turun 3,27% menjadi Rp6.708,33 per kg.

"Kualitas GKP [turun] karena mulai ada yang panen. Terjadi penurunan pada tingkat petani rata-rata penurunan 3,25 persen pada tingkat penggilingan rata-rata penurunan 3,27 persen," paparnya.

Diharapkan dengan mulai adanya panen di akhir tahun diharapkan pada awal tahun mulai Januari 2024 inflasi mulai turun. "Ada wilayah-wilayah yang secara pengairan memadai tanam padi," ungkapnya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Advertisement

Harian Jogja

Video Terbaru

Advertisement

Harian Jogja

Advertisement

alt

Jadwal Terbaru Kereta Bandara YIA dari Stasiun Tugu Minggu 6 Oktober 2024, Harga Tiket Rp20 Ribu

Jogja
| Minggu, 06 Oktober 2024, 03:17 WIB

Advertisement

alt

Mengenal Jogja lewat Diorama

Wisata
| Rabu, 02 Oktober 2024, 22:17 WIB

Advertisement

Advertisement

Advertisement