Advertisement

Harian Jogja Gelar Diskusi Membahas Kebangkitan Wisata Sleman

Herlambang Jati Kusumo
Kamis, 16 Juli 2020 - 13:47 WIB
Arief Junianto
Harian Jogja Gelar Diskusi Membahas Kebangkitan Wisata Sleman Talk Show Online Harian Jogja

Advertisement

Harianjogja.com, JOGJA—Harian Jogja bersama Pemkab Sleman, Grab, dan The Atrium Hotel and Resort Yogyakarta, menggelar gelar wicara bertajuk New Normal New Tourism Kebangkitan Pariwisata Sleman. Gelar wicara itu rencananya disiarkan secara langsung via Facebook dan Instagram @harianjogja dan @theatriumjogja, Jumat (17/7/2020) mulai pukul 10.00 WIB sampai 12.00 WIB.

Gelar wicara daring tersebut akan menghadirkan beberapa narasumber, di antarnya adalah Wakil Bupati Sleman, Sri Muslimatun; Kepala Dinas Pariwisata (Dispar) Sleman, Sudarningsih; Head of Business Development Territory Grab Indonesia, Oka Pasaribu; dan General Manager The Atrium Hotel and Resort Yogyakarta, Adin Jumiadi, dengan moderator Pemimpin Redaksi Harian Jogja, Anton Wahyu Prihartono.

Advertisement

Manager Aktivasi dan Digital Harian Jogja, Laila Rochmatin mengatakan diskusi ini dilatarbelakangi adanya dampak pandemic Covid-19 yang menuntut berbagai aspek untuk lebih memperhatikan kebersihan dan kesehatan. Oleh sebab itu diperlukan kesiapan baru pada dunia wisata.

“Tren pariwisata akan berubah. Wisatawan akan mengedepankan aspek safety dan hygiene. Dalam hal ini pemerintah dan para stakeholder di industri pariwisata dan ekonomi kreatif harus segera beradaptasi,” kata Laila, Kamis (16/7).

Tak bisa dipungkiri, pariwisata menjadi salah satu sektor unggulan di Sleman, sehingga persiapan berbagai stakeholder harus dilakukan. Diharapkan dengan kegiatan ini berbagai kesiapan yang dilakukan oleh berbagai pemangku kepentingan dapat tersosialisasikan. "Masyarakat juga dapat mengajukan pertanyaan melalui platform digital, dan berpeluang mendapat giveaway dalam diskusi ini,” kata Laila.

Marketing Communication The Atrium Hotel and Resort, Restu Ema Nuraini menyambut baik gelar wicara itu. Lewat diskusi tersebut diharapkan dunia pariwisata semakin siap menghadapi tatanan kebiasaan baru, dan dapat bangkit lagi.

Berbagai kesiapan dari The Atrium, kata dia, juga telah dilakukan untuk menghadapi kebiasaan baru. Penerapan standar operasional prosedur (SOP) pencegahan Covid-19 selalu diterapkan secara ketat, mulai dari penggunaan masker, pengecekan suhu tubuh saat tamu pertama kali datang, penyediaan tempat cuci tangan di depan hotel, hingga penyediaan hand sanitizer di sejumlah titik.

“Meja resepsionis juga diberi pembatas untuk mencegah penularan lewat droplet. Jaga jarak juga diterapkan, tamu datang disiapkan wedang tradisional,” kata Restu

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Advertisement

Harian Jogja

Video Terbaru

Advertisement

Harian Jogja

Advertisement

alt

Kembali Tampil di Pilkada Gunungkidul Tahun Ini, Ini Gagasan yang Diusung Sutrisna Wibawa

Gunungkidul
| Jum'at, 29 Maret 2024, 20:17 WIB

Advertisement

alt

Mengenal Pendopo Agung Kedhaton Ambarrukmo, Kediaman Sultan Hamengku Buwono VII

Wisata
| Senin, 25 Maret 2024, 20:47 WIB

Advertisement

Advertisement

Advertisement